Sekilas Info

Ambon Kembali Raih Adipura

TUGU ADIPURA - Tugu Adipura yang dibangun Pemkot Ambon di kawasan Bandara Pattimura, menjadi inspirasi sekaligus mengingatkan pemerintah dan masyarakat dalam mengelola serta menjaga lingkungan perkotaan.

AMBON - Kota Ambon kembali meraih tropi Adipura, lambang supremasi bagi kota yang berhasil dalam kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan sepanjang tahun 2018.

"Tropi itu dijadwalkan akan diserahkan Wapres Jusuf Kalla di Auditorium Soedjarwo, Gedung Mandala Wanabhakti, Kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Jakarta, Senin (14/1/2019)," jelas Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kota Ambon, Joy Rainer Adriaansz kepada malukuterkini.com, Minggu (13/1/2019).

Menurutnya, Wakil Wali Kota Ambon Syarif Hadler akan hadir bersama sejumlah pejabat terkait menerima tropi tersebut.

"Pak Wakil Wali Kota Ambon Syarif Hadler yang akan hadir menerima Adipura tersebut," ungkapnya.

Data yang dihimpun malukuterkini.com terungkap, Kota Ambon mulai menda­pat­kan tropi Adipura pada tahun 1988, setelah itu kembali menda­patkannya sejak tahun 1991-1994. Tahun 1995, Kota Ambon hanya men­dapatkan penghargaan sertifi­kat Adipura dan pada tahun 1996 kembali mendapatkan tropi Adipura.

Setelah mendapatkan tropi Adi­pura pada tahun 1996, Kota Ambon tak pernah lagi mendapatkan penghargaan tersebut hingga tahun 2011. Penghargaan baru di­da­pat Kota Ambon pada tahun 2012, namun hanya berupa sertifi­kat/piagam Adipura. Selanjutnya tahun 2013-2014, Ambon meraih tropi.

Tahun 2015 mendapatkan sertifikat Adipura, tahun 2016 tropi Adipura Buana serta tahun 2017 silam juga tropi Adipura.

Sementara itu, sesuai informasi yang diperoleh malukuterkini.com di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, nantinya secara umum ada dua penghargaan yang diserahkan yaitu Penghargaan Adipura dan Nirwasita Tantra.

Penghargaan Adipura merupakan sebuah penghargaan bagi kabupaten/kota di Indonesia yang berhasil dalam kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan.

Sedangkan, Nirwasita Tantra adalah penghargaan untuk Kepala Daerah yang berhasil merumuskan dan menerapkan kebijakan sesuai prinsip pembangunan berkelanjutan sehingga mampu memperbaiki kualitas lingkungan hidup di daerahnya.

Nantinya terdapat empat kategori penghargaan Adipura yang akan diserahkan yaitu Adipura Kencana, Adipura, Sertifikat Adipura, dan Plakat Adipura.

Sementara untuk Nirwasita Tantra akan ada dua kategori yang akan diserahkan yaitu Nirwasita untuk Kepala Daerah dan Nirwasita untuk DPRD. Dengan adanya penghargaan ini Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan berharap dapat mendorong kepemimpinan Pemerintah kabupaten/kota dan membangun partisipasi aktif masyarakat dan dunia usaha untuk mewujudkan kota berkelanjutan, sekaligus menselaraskan pertumbuhan ekonomi, sosial, dan ekologis dalam proses pembangunan serta menerapkan prinsip "good governance". (MT-05)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!