Dampak Cuaca Ekstrem, Pohon Tumbang di Sejumlah Lokasi

AMBON - Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi di Kota Ambon sejak Senin (3/6/2019) pagi, mengakibatkan pohon tumbang di beberapa lokasi.
Kendati demikian dapat diatasi dengan sigap oleh petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Ambon didukung oleh masyarakat setempat.
Pantauan malukuterkini.com, Senin (3/6/2019), lokasi pohon tumbang yang sudah ditangani diantaranya Daerah Kopertis, Depan Wisma BPKP Belakang Soya, Depan Hotel Manise Tanah Tinggi, Depan Kantor Pengadilan Negeri Ambon, dan Lateri. Tim DPKP juga menangani pohon tumbang di kawasan ‘Tanjakan 2000’ Kebun Cengkeh.
Dihimbau kepada masyarakat baik yang tinggal di lereng-lereng perbukitan, bantaran sungai maupun wilayah yang dikelilingi pohon-pohon besar dan rindang untuk lebih berhati-hati dan waspada terhadap bencana. (MT-04)
Komentar