Peringati Hari Bakti TNI AU, Lanud Pattimura Gelar Berbagai Kegiatan

AMBON - Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Pattimura menggelar serangkaian kegiatan dalam rangka peringatan ke-72 Hari Bakti TNI Angkatan Udara, Senin (29/7/2019) lalu.
Dalam nuansa yang penuh kesederhanaan, peringatan upacara Hari Bakti ke-72 TNI Angkatan Udara ini berlangsung di Lapangan Upacara Baseops Lanud Pattimura.
Komandan Lanud Pattimura Kolonel Pnb Antariksa Anondoyang diwakili oleh Kadislog Lanud Pattimura Letkol Kal Heru Prasetyo membacakan sambutan Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) mengatakan tema peringatan ke-72 Hari Bhakti TNI Angkatan Udara tahun ini yaitu "Bakti Pahlawan Udara Menjadi Tonggak Sejarah, Bakti Generasi Penerus Membangun Kejayaan Angkatan Udara”, sengaja dipilih agar peristiwa heroik yang diperingati setiap tanggal 29 Juli tidak sekedar menjadi nostalgia sejarah semata, namun terus menjadi kompas moral bagi generasi penerus untuk memberikan pengabdian terbaik kepada TNI Angkatan Udara.
“Sejarah Hari Bakti juga merupakan jawaban paling fundamental dan rasional ketika bangsa Indonesia betanya mengapa negara harus bersusah payah untuk membangun kejayaan TNI Angkatan Udara," ungkap Kasau.
Dalam peringatan ke-72 Hari Bakti TNI Angkatan Udara yang diselenggarakan secara sederhana ini, Lanud Pattimura mengadakan serangkaian kegiatan yang diantaranya adalah kegiatan bersih-bersih pantai dan laut, aksi donor darah prajurit Lanud Pattimura, dan ziarah TMP Kapahaha. (MT-05)
Komentar