1. Beranda
  2. Bencana

PMI Distribusi Bantuan untuk Korban Gempa di Waai & Liang

Oleh ,

AMBON - Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Maluku mulai mendistribusikan bantuan tanggap darurat bencana kepada pengungsi Desa Waai dan Liang, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah yang terdampak gempa tektonik bermagnitudo 6,5 , Kamis (26/9/2019).

Bantuan tanggap darurat berupa paket keluarga, paket kebersihan, terpal dan selimut untuk orang lanjut usia (lansia) dan anak-anak di Desa Waai dan Liang, diserahkan oleh Pelaksana Harian Ketua PMI Provinsi Maluku John Ruhulessin, Selasa (1/10/2019).

Bantuan yang diserahkan kepada kedua desa tersebut masing-masing hygien kitt (25 paket), selimut (25 paket) dan terpaulin (25 paket). Selain itu, ada juga beras, air mineral, mie instant dan minyak goreng.

BANTUAN - Para relawan PMI Provinsi Maluku mendistribusikan bantuan tanggap darurat kepada warga Desa Liang, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku, Selasa (1/10/2019).

Pelaksana Harian Ketua PMI Provinsi Maluku John Ruhulessin mengatakan bantuan sengaja difokuskan untuk Desa Waai dan Liang, karena kedua desa tersebut merupakan wilayah di Pulau Ambon yang kondisinya paling parah dibandingkan kawasan lainnya.

Selain memiliki korban jiwa, sebagian besar rumah warga di dua desa tersebut juga dilaporkan mengalami kerusakan mulai dari ringan, sedang hingga rusak parah.

"Untuk penyaluran bantuan saat ini kami didukung oleh PMI Pusat. Namun karena ini masih bantuan tanggap darurat, jumlahnya disesuaikan kepada pengungsi yang paling membutuhkan," jelasnya.

PMI Maluku, menurut Ruhulessin, masih terus melakukan survei dan pendataan pengungsi guna mengupayakan bantuan lanjutan. (MT-01)

Berita Lainnya