Sekilas Info

Penerimaan Bea Cukai Ambon Sepanjang Tahun 2019 Capai Rp 4,9 M

Ilustrasi

AMBON - Tahun 2019 merupakan tahun yang luar biasa bagi Bea Cukai Kota Ambon, dimana dari segi penerimaan kepabeanan dan cukai mencapai Rp 4,9 milyar.

"Penerimaan kepabeanan dan cukai mencapai 164,54% dari target yang telah ditentukan sebesar Rp 3 milyar," kata Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean C Ambon, Saut Mulia kepada wartawan saat Media Geathering di Kota Ambon, Rabu (22/1/2020).

Ia menjelaskan, penerimaan yang diperoleh berasal dari bea masuk sebesar Rp 4,890 milyar dan dari cukai sebesar Rp 45 juta.

"Jika dibandingkan dengan penerimaan di tahun 2018, target yang dibebankan sebesar Rp 1,4 milyar dan penerimaan yang didapatkan sebesar Rp 2,2 milyar, sehingga penerimaan di tahun ini naik dibandingkan tahun 2018,"jelasnya.

Diakuinya, untuk bisa mencapai target, jajaran Bea Cukai sangat membutuhkan kerjasama dengan media massa.

"Kami yakin dalam menjalankan keakraban dengan media yang harus kami dapatkan, sehingga program kita bisa kita sinergikan dengan media massa dan bisa kerja sama dengan media massa untuk memajukan Ambon ke depan," ungkapnya.

Ia juga mengatakan, pihaknya sangat terbantu dengan informasi-informasi yang diberikan media massa.

"Jujur kami sangat terbantu dengan media massa, karena dapat memberikan informasi yang bisa kami tindaklanjuti," katanya.

Menyangkut dengan survei kepuasan pengguna jasa, Saut Mulia mengaku Bea Cukai Ambon di tahun 2019 mendapatkan nilai 4,45 yang merupakan akumulasi dari lima komponen pengukuran, yaitu sistem prosedur dan pelayanan, pegawai dan petugas pelayanan, sarana dan prasarana kantor serta layanan informasi.

"Itu artinya masyarakat puas dengan layanan yang kami berikan. Namun begitu kita tetap akan meningkatkan pelayanan," ujarnya. (MT-05)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!