Sekilas Info

Kapolda Maluku Pimpin Sertijab Direskrimsus, Dirlantas & 3 Kapolres

SERTIJAB - Kapolda Maluku Irjen Pol Baharudin Djafar (kiri) memimpin upacara sertijab sejumlah pejabat yang berlangsung di Mapolda Maluku, Kamis (27/2/2020).

AMBON – Kapolda Maluku Irjen Pol Baharudin Djafar memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat yang berlangsung di Mapolda Maluku, Kamis (27/2/2020).

Para pejabat yang bergeser posisi yaitu Direktur Reskrimsus Polda Maluku Kombes Pol Firman Nainggolan. Ia akan menempati posisi sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Mabes Polri dalam rangka Pendidikan Lemhanas PPRA LX tahun anggaran 2020. Penggantinya adalah Kombes Pol Eko Santoso yang bertugas di Bareskrim Mabes Polri.

Selain itu, ada juga Dirlantas Kombes Pol Heru Trisasono dimutasi sebagai Dirbinmas Polda Sumatera Selatan. Posisi yang ditinggalkannya akan ditempati AKBP Rahmat Hakim, yang sebelumnya menjabat Irbid Operasional Itwasda Polda Metro Jaya.

Kapolres Maluku Tenggara AKBP Indra Fadhillah Siregar digeser posisinya sebagai Kasubbag Beklat Bagian Misi Perdamaian dan Kemanusiaan (Bagdamkeman) Biro Misi Internasional Divisi Hubungan Internasional Polri. AKBP Indra Fadhillah Siregar digantikan oleh AKBP Alfaris Pattiwael yang sebelumnya bertugas sebagai Kasubbagminwa Korpsmahasiswa Waketbinmiwa STIK Lemdiklat Polri.

Sementara itu AKBP Adolof Bormas yang baru menjabat Kapolres SBT selama empat bulan, kini dimutasi sebagai Kapolres Maluku Tenggara Barat. Ia hanya bertukar posisi dengan Kapolres Maluku Tenggara Barat saat ini AKBP Andre Sukendar.

Setelah prosesi sertijab para pejabat tersebut, Kapolda Maluku, Irjen Pol Baharudin Djafar tak lagi menyampaikan sambutan. Upacara sertijab diakhiri dengan pemberian ucapan selamat. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!