Tiga Kapolres Di Maluku Diganti
AMBON – Mabes Polri kembali melakukan mutasi dan promosi sejumlah perwira menengah (Pamen). Diantaranya ada 3 Kapolres di Maluku yang diganti.
Mutari jajaran Polri tertuang dalam Telegram Kapolri dengan nomor ST/2245/VII/KEP/2020, ST/2246/VII/KEP/2020, ST/2247/VII/KEP/2020, ST/2248/VII/KEP/2020, ST/2249/VII/KEP/2020, dan ST/2250/VII/KEP/2020 tertanggal 3 Agustus 2020 yang ditandatangani Asisten SDM Kapolri Irjen Pol Sutrisno Yudi Hermawan.
Tiga Kapolres yang diganti yaitu Kapolres Maluku Tenggara Barat, Kapolres Buru dan Kapolres Maluku Tengah.
Kapolres MTB AKBP Adolof Bormasa akan menempati jabatan baru sebagai Kabagwassidik Ditretskrimum Polda Maluku. Penggantinya AKBP Romi Agusriansyah yang saat ini manjabat sebagai kasubdit I Ditresnarkoba Polda Maluku.
Sederet jabatan yang pernah ditempat AKBP Romi Agusriansyah yang akan menjabat Kapolres Maluku Tenggara Barat yaitu Kapolsek Muarabulian, Kapolsekta Jambi Timur, Wakapolres Bungo, Kasubdit Gakkum Ditpolair Polda Jambi, Kabagdalpers Biro SDM Polda Jambi.
Sementara itu, Kapolres Pulau Buru AKBP Ricky Purnama Kertapati dimutasikan sebagai Kabagbinkar Biro SDM Polda Maluku. Penggantinya AKBP Egia Febri Kusumawiatmaja yang saat ini menjabat sebagai Komandan Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Maluku.
Egia tercatat pernah menjabat Wakil Komandan Detsemen A Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Timur, Wakapolres Bulungan serta Komandan Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Maluku.
Pada Tahun 2019, Egia menjadi Komandan Satgas Brimob Polda Maluku BKO Polda Metro Jaya untuk pengamanan Kota Jakarta saat pengumuman hasil Pilpres. Ia pun pernah Wakasatgas Garuda Bhayangkara (Garbha) Formed Police Unit (FPU) 2 pada Misi Minusca 01 Afrika Tengah Tahun 2019
Sedangkan Kapolres Maluku Tengah AKBP Hendrik Purwono digeser posisinya sebagai Pamen Yanma Polri. Posisi Hendrik akan diganti oleh AKBP Rositah Umasugi yang saat ini menjabat sebagai Kabag Pembinaan Opsnal Ditlantas Polda Maluku. Umasugi sebelumnya juga pernah menjabat Wakapolres Maluku Tenggara.
Tak hanya Kapolres, tetapi Karo Ops Polda Maluku yang saat ini dijabat secara defintiif oleh Kombes Antonius Wantri Yulianto.
Kasat Narkotika Ditnarkoba Polda Papua, Kabag Dalpres Biro Pers Polda Maluku, Kapolres Kaimana, Kapolres Jayapura, Wadir Intelkam Polda Jawa Tengah, Dosen Utama AKPOL Lemdiklat Polri serta Direskrimum Polda Maluku.
Wantri pernah menjabat Direskrimum Polda Maluku. Namun pada akhir Oktober 2019 ia digeser dari jabatannya, diduga melakukan kesalahan prosedur dalam penanganan kasus pembobolan dana nasabah BNI Kantor Cabang Utama (KCU) Ambon.
Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol M Roem Ohoirat yang dikonfirmasi malukuterkini.com, Selasa (4/8/2020) membenarkan mutasi jajaran di Polda Maluku. Namun untuk sertijabnya masih menunggu arahan pimpinan.
"Benar ada ada pergantian sesuai dengan TR itu. Namun untuk sertijabnya masih menunggu arahan pimpinan," ungkapnya. (MT-04)