Terminal & Pasar Mardika Jadi Sasaran Sterilisasi
AMBON – Personel Kimia Biologi Radioaktif (KBR) Satuan Brimob Polda Maluku terus melakukan sterilisasi melalui penyemprotan disinfektan di kawasan Terminal dan Pasar Mardika, Ambon, Jumat (4/9/2020).
Komandan Satuan Brimob Polda Maluku Kombes Pol M Guntur mengatakan, penyemprotan cairan desinfektan dilakukan setiap hari.
“Kali ini kita lakukan penyemprotan di kawasan Terminal dan Pasar Mardika yang menjadi sasaran penyemprotan cairan disinfektan guna memutus mata rantai penyebaran virus Corona (Covid-19) mengingat daerah kawasan Pasar dan Terminal merupakan titik aktifitas terbesar warga Kota Ambon,” katanya.
Menurutnya, selain penyemprotan pada Terminal dan Pasar Mardika para personel Brimob yang dipimpin oleh Ipda A Manullang ini juga melakukan penyemprotan sejumlah masjid di Kota Ambon. (MT-04)