Dishub Ambon Akan Pastikan Jalur AKDP
AMBON - Untuk memastikan kepastian jalur angkutan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP), Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Ambon melakukan koordinasi dengan Dishub Provinsi Maluku.
Plt Kepala Dinas Perhubungan Kota Ambon Robby Sapulette mengatakan, jalur AKDP telah diatur sehingga terminalnbya berada di pertokoan Ruko Batu Merah.
"AKDP itu terminalnya di Ruko Batu Merah tapi kenyataan mereka masuk jalur kota, padahal kita sudah atur sehingga tadi saya sudah koordinasi dengan Dishub Maluku. Rencananya besok kami akan lakukan pertemuan untuk kepastian jalur AKDP," ungkap Sapulette kepada wartawan di Balai Kota Ambon, Rabu (21/10/2020).
Tak hanya itu, kata Sapulette, pihaknya juga akan mempertanyakan surat edaran, yang mengizinkan AKDP untuk masuk jalur kota.
“Surat edaran tersebut kita temukan beberapa waktu lalu yang ditandatangani oleh mantan Kadishub Maluku Ismail Usemahu,” katanya
Ia juga menegaskan pihaknya akan meminta kepada Dishub Maluku untuk membatasi izin trayek bagi AKDP terutama trayek Hatu. (MT-05)