DEMA Mahasiswa IAIN Ambon Demo Tolak Kenaikan Harga BBM

AMBON, MalukuTerkini.com - Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon melakukan aksi demo, Jumat (16/9/2022).
Aksi demo puluhan mahasiswa ini di depan Kantor Gubernur Maluku sekitar pukul 12.30 WIT dikoordinir oleh M Zulfani Narahaubun.
Dalam orasinya, para mahasiswa IAIN Ambon menolak kenaikan harga BBM.
"Kami Mahasiswa IAIN Ambon meminta kepada DPRD Provinsi Maluku agar selalu mengontrol kinerja Kepala Dinas Sosial Maluku dalam penyaluran bansos agar didistribusi tepat pada sasarannya, " Tandas pendemo.
Selain itu, mahasiswa IAIN Ambon meminta kepada DPRD Provinsi Maluku mengevaluasi PT Pertamina karena dinilai tidak mampu dan Mengontrol setiap agen dalam distribusi BBM bersubsidi yang tepat pada penggunanya.
Demo puluhan mahasiswa ini masih berlangsung di depan pagar kantor Gubernur Maluku dikawal aparat kepolisian dan Satpol PP Provinsi Maluku. (MT-04)
Komentar