Kapolres Bitung AKBP Tommy Souissa Dicopot
AMBON, MalukuTerkini.com - Kapolres Bitung AKBP Tommy Bambang Souissa dicopot dari jabatannya.
Sesuai Surat Telegram Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo nomor ST/171/I/KEP./2024 tanggal 23 Januari 2024 tercantum Tommy Bambang Souissa dimutasi ke Polda Sulawesi Utara (Sulut) sebagai perwira menengah dalam rangka evaluasi jabatan.
Jabatan yang ditinggalkan Tommy akan dijabat oleh AKBP Albert Zai yang saat ini bertugas sebagai Kasubdit 2 Direktorat Intelkam Polda Sulut.
Sebagaimana dilansir dari manadopost.id, sebelumnya viral dugaan pemotongan anggaran DIPA milik anggota melalui sebuah surat kaleng, berupa keluhan yang mengaku sebagai ‘Kami yang Tertindas’. Surat tersebut ditujukan kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo tertanggal 10 Desember 2023.
Mereka mengeluhkan tindakan Kapolres Bitung AKBP Tommy Souissa, yang diduga memangkas anggaran DIPA sebesar 70 hingga 90 persen.
“Bersama ini kami anggota Polri yang bertugas di Bitung Polda Sulawesi Utara menyampaikan keluhan kami tentang kepemimpinan Kapolres Bitung AKBP Tommy Souissa SIK,” bunyi surat tersebut yang sudah beredar di kalangan wartawan.
“Di mana selama masa kepemimpinan beliau sejak pertama kali memimpin Polres Bitung, hingga saat ini melakukan pemotongan anggaran DIPA sebesar 70%.
Bahkan sejak tiga bulan terakhir mencapai 90%. Bahkan dana pengamanan yang diberikan instansi luar (pemkot) pada saat event tertentu diambil dan dipotong,” lanjut penulis surat tersebut.
“Sedangkan seharusnya DIPA tersebut setahu kami tidak boleh dipotong-potong karena diberikan negara untuk kepentingan tugas. Akibatnya anggota menjadi malas melaksanakan tugas dengan benar dan juga tutur kata dari kapolres yang tidak punya etika. Di mana di depan anggota sering memaki bahkan PJU dimarahi di depan anggota yang sedang melaksanakan apel,” lanjut penulis surat.
Surat tersebut, juga berisi keluhan dugaan pengambilan/pemotongan anggaran untuk personel yang terlibat dalam Operasi Mantap Brata (OMB).
Kapolres Tommy Souissa sendiri telah menepis tudingan tersebut. Bahkan dirinya tetap mendapat dukungan dari jajarannya pasca viralnya surat tak 'bertuan' tersebut.
Jejak Karir
AKBP Tommy Bambang Souissa mulai menjabat Kapolres Bitung sejak 12 April 2023. Ia merupaka lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 2003.
Pria kelahiran Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur 1981 ini menghabiskan pendidikan dasar dan menengah di Kota Ambon - Provinsi Maluku. Ia menamatkan SD 14 Ambon, selanjutnya SMP Negeri 4 Ambon dan SMAN 2 Ambon.
Tommy menyelesaikan Pendidikan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) Tahun 2010 silam ini, sebelum menjabat Kapolres Bitung, ia merupakan Kapolres Minahasa selama 1 tahun 8 bulan 4 hari.
Mengawali karirnya di Polri ia ditugasi sebagai Kepala SPKT I Polres Maluku Tenggara pada 21 Februari 2004, selanjutnya Tommy kemudian melalang buana ke berbagai daerah. Diantaranya, Kapolsek Wahai Polres Maluku Tengah, Kepala Induk I Sat PJR Ditlantas Polda Maluku, Pama PTIK, dan Pama Polda Sumatera Selatan.
Karirnya terus menanjak kala menjabat Kasat Lantas Polres OKU dan Kasat Lantas Polres Muara Enim.
Kemudian masih di Polda Sumatera Selatan, Tommy lalu mendapat posisi Kasubag Mutasi Jabatan Bagbinkar Biro SDM, Kasubagselek Bagdalpers Biro SDM dan Wakapolres Banyuasin.
Belum cukup sampai disitu, karier Tommy Souissa sepertinya masih betah di Polda Sumatera Selatan setelah mendapat jabatan kedua kalinya sebagai Wakapolres. Kali ini di Polres Ogan Komering Ilir sebelum dimutasi ke Polda Sulawesi Utara pada tahun 2018 dengan jabatan Kasubdiapers Bahdalpers Biro SDM lalu menjabat Pejabat Sementara Koorspripim Polda Sulawesi Utara.
Lulusan Sespim tahun 2018 ini kemudian mendapat jabatan baru sebagai Kasubdit Regident Direktorat Lalu Lintas Polda Sulawesi Utara sebelum kemudian pada 2021 ditugaskan menjadi Kapolres Minahasa. (MT-04)