Sekilas Info

Tenggelam di Laut Banda, 3 ABK KM Sweet Hilang Kontak, 5 Selamat

SELAMAT – Tiga diantara lima ABK kapal ikan KM Sweet ditemukan dalam kondisi selamat Rabu (13/3/2024) oleh ABK KM Yondri 03 di Laut banda pada jarak sekitar 35 NM dari wilayah Seram Bagian Timur.

AMBON, MalukuTerkini.com – Tiga Anak Buah Kapal (ABK) kapal ikan KM Sweet masih dalam pencarian tim SAR, sementara lima lainnya ditemukan selamat pasca tenggelam dihantam gelombang di Laut Banda.

“Lima orang ABK KM Sweet tersebut berhasil ditemukan dalam kondisi selamat Rabu (13/3/2024) oleh ABK KM Yondri 03 di Laut banda pada jarak sekitar  35 NM dari wilayah Seram Bagian Timur,” jelas Kepala Basarnas Ambon, Muhammad Arif Anwar di Ambon, Rabu (13/3/2024).

Dikatakan kelima korban sudah dievakuasi oleh kapal KM Yondri dan sementara kapal lego jangkar menunggu pagi untuk melanjutkan perjalanan kembali ke Ambon.

“Operasi pencarian terhadap tiga korban yang masih dinyatakan hilang akan dilanjutkan Kamis (14/3/2024) pagi,” katanya.

Ia merincikan, kapal naas tersebut bertolak dari Pulau Banda  tujuan Pelabuhan Perikanan  Nusantara di Tantui – Ambon, Senin (11/3/2024).

“Namun sesampainya di Laut Banda sekitar 10 NM dari perairan Dusun Seri, Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon, kapal dihantam gelombang mengakibatkan rusak badan kapal hingga tenggelam,” rincinya.

Korban Selamat :

  1. Rusdin (L/23 Tahun)
  2. Hamid Ely (L/51 Tahun)
  3. Kelvin Tuhumena (L)
  4. Naril Wolio (L)
  5. Nadil Tomia (L)

Korban Hilang :

  1. Arsywandy Syahwal (L/22 Tahun)
  2. Hasan Nur Tualepe (L)
  3. Imanuel Kresio Ririhena (L)

(MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!