Usung MI-BMW, Ini Instruksi Presiden PKS
AMBON, MalukuTerkini.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyerahkan rekemendasi dukungan pasangan bakal Calon Gubernur Maluku Murad Ismail dan Michael Wattimena (MI-BMW).
Rekomendasi diserahkan oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu dengan didampingi Sekjen PKS Aboe Bakar Al-Habsyi, di Kantor DPP PKS, Jakarta, Senin (8/7/2024).
"Saya presiden PKS menyerahkan Surat Keputusan Dewan Pengurus Pusat PKS tentang Bakal Calon Gubernur dan Bakal Calon Wakil Gubernur Provinsi Maluku periode 2024-2029 yaitu kepada Murad Ismail dan Michael Wattimena," tandas Presiden PKS Ahmad Syaikhu.
Dengan penyerahan rekomendasi ini, ia langsung menginstruksikan kepada jajarannya dari pusat sampai daerah untuk mensukseskan kemenangan Pilkada Maluku secara totalitas.
"Kami mempercayakan kepada Pak Murad untuk maju sebagai calon Gubernur Maluku kedua kalinya dan ini ditakdirkan oleh Allah SWT dan mendapatkan kemenangan kembali. Saya instruksikan kepada seluruh jajaran mulai DPP, sampai daerah serta seluruh kader PKS mensukseskan kemenangan gubernur provinsi Maluku ini secara totalitas," ungkapnya.
Sementara itu, MI saat menerima rekomendasi menyampaikan terima kasih dan memberikan apresiasi terhadap tanggung jawab besar diberikan oleh PKS ini.
"Apresiasi kepada Pak Presiden PKS dan seluruh perangkat PKS yang ada di pusat dan daerah. Ini tanggung jawab akan saya jalankan dengan sebaik-baiknya. Insya Allah ini adalah tanggung jawab yang luar biasa dibebankan dari PKS, Demokrat dan PAN ke pundak saya, sehingga kita harus dibantu dengan perangkat-perangkat PKS lainnya dan seluruh partai pengusung kita ada bekerja keras dan kita melakukan tanggung jawab besar ini,” ungkapnya. (MT-04)