Kodam Pattimura Peringati HUT ke-79 RI

AMBON, MalukuTerkini.com - Kodam XV/Pattimura menggelar upacara dalam rangka memperingati HUT ke-79 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia.
Upacara dipusaykan di lapangan Makodam XV/Pattimura, Sabtu (17/8/2024)
Upacara dipimpin oleh Kasdam XV/Pattimura Brigjen TNI Dr. Nefra Firdaus diikuti seluruh prajurit dan PNS Kodam XV/Pattimura.
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto dalam sambutan tertulisnya mengatakan, Upacara Detik-detik Proklamasi 17 Agustus tahun ini menjadi sangat istimewa, karena untuk pertama kalinya digelar di dua kota, yakni Jakarta dan Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan mengusung tema, “Nusantara Baru, Indonesia Maju.”
Momentum bersejarah ini melambangkan transisi perpindahan ibu kota, sekaligus keberlanjutan pemerintahan ke pemerintah yang baru nanti.
“Keanekaragaman Indonesia sebagai bangsa yang sangat majemuk, yang di dalamnya bermukim berbagai suku, agama, adat istiadat dan budaya, merupakan anugerah sekaligus tantangan yang harus dijaga dan dirawat oleh semua komponen bangsa,” katanya.
TNI sebagai komponen utama dalam Sistem Pertahanan Semesta, menurutnya, harus mampu menjadi pelopor perekat kemajemukan bangsa, agar Indonesia tetap utuh, kuat dan tangguh.
"Untuk itu, setiap personel TNI harus selalu menggelorakan rasa kebersamaan, toleransi dan solidaritas di lingkungannya masing[1]-masing, guna menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” ungkapnya. (MT-04)
Komentar