AMBON, MalukuTerkini.com –  Kepala Pusat Sejarah (Kapusjarah) TNI Brigjen TNI Stefie Jantje Nuhujanan bersama rombongan menyambangi Markas Komando Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Pattimura, Ambon, Rabu (10/12/2025).

Kapusjarah disambut oleh Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Pattimura, Kolonel Pnb Sugeng Sugiharto bersama jajarannya.

Kunjungan tersebut dalam rangka melaksanakan kegiatan pengumpulan data sejarah baik yang bersifat Operasi Militer Perang (OMP) dan Operasi Militer Selain Perang (OMSP).

Kunjungan ini merupakan bagian dari program Pusjarah TNI untuk mencari keterangan tentang sejarah keterlibatan satuan-satuan TNI, termasuk Lanud Pattimura, dalam berbagai operasi OMP dan OMSP.

Selain itu, tim juga menghimpun data mengenai sejarah satuan-satuan militer di wilayah Kodam XV/Pattimura yang memiliki peran penting dalam menjaga stabilitas keamanan dan kedaulatan negara di Maluku.

Dalam kesempatan tersebut, Danlanud Pattimura Kolonel Pnb Sugeng Sugiharto menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan pengumpulan data sejarah tersebut.

“Data sejarah TNI merupakan hal yang sangat penting sebagai rujukan bagi generasi mendatang serta sebagai pijakan dalam pengembangan tugas dan peran TNI di masa depan,” ungkap alumni Akademi Angkatan Udara (AAU)1998 ini.

Kapusjarah TNI Brigjen TNI Stefie Jantje Nuhujanan juga menyampaikan agenda terkait pendalaman sejarah operasi dan satuan TNI di wilayah Maluku. (MT-01)