Sekilas Info

Dianugerahi Gelar Ina Latu, Ini Komitmen Widya Pratiwi Murad

AMBON, MalukuTerkini.com - Widya Pratiwi Murad dianugerahkan gelar kehormatan adat sebagai Ina Latu Maluku, Senin (13/2/2023).

Penganugerahan gelar kehormatan adat ini berdasarkan SK Majelis Latupati Maluku nomor 03/SK/MLM/02/2023, tentang Penganugerahan Gelar Kehormatan Adat kepada Widya Pratiwi Murad.

Prosesi penganugerahan ditandai dengan pembacaan naskah pengukuhan, oleh Ketua Majelis Latupati Maluku  Ibrahim MH Wokas, dilanjutkan dengan pemasangan mahkota, pemasangan salempang, dan penyematan pin oleh Wakil Ketua Majelis Latupati Provinsi Maluku Yulia Awayakuane .

Ina Latu Maluku, Widya Pratiwi Murad dalam sambutannya mengaku gelar tersbeut membuat rasa memiliki dan mencintai negeri ini semakin kuat.

"Karena rasa memiliki dan mencintai itu pula beta tidak akan pernah lupa negeri Ini. Beta berjanji untuk selalu akan memperhatikan dan membangun negeri ini, karena negeri ini secara moril adalah negeri beta juga. Katong semua bagaikan satu tubuh, kalau basudara sanang beta juga sanang, kalau basudara susah Beta pung hati juga susah sebagai saudara jangka tombak aku lupa satu dengan yang lain sebagaimana pesan-pesan luhur orang Maluku potong di kuku rasa di daging aliran rasa beta rasa dan sagu salempeng dibagi dua," ungkapnya.

Sebagai Ina Latu Maluku, katanya, juga menyadari dalam kapasitas sebagai istri gubernur, gelar ini juga meniscayakan untuk terus belajar menjadi seorang istri pemimpin yang sejati, yaitu pemimpin yang mendapatkan kepercayaan memimpin dan melayani rakyatnya dengan sebaik-baiknya untuk mencapai kemakmuran dan kesejahteraan secara hakiki. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!