Sekilas Info

HUT ke-78 Korps Brimob

Sejumlah Personel Brimob Maluku Peroleh Penghargaan

AMBON, MalukuTerkini.com -  Momentum HUT ke-78 Korps Brimob Polri tahun 2023 diperingati dalam tema "Negara aman menuju Indonesia Maju".

Presiden Joko Widodo memberikan penghargaan kepada sejumlah personel Polri termasuk yang bertugas di Satuan Brimob Polda Maluku.

Penghargaan diserahkan oleh Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif saat upacara Parade HUT ke-78 Korps Brimob Polri di Lapangan Chr Tahapary Polda Maluku, Kamis (16/11/2023).

Di Maluku penghargaan yang diterima berupa tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya kepada Kombes Pol Dostan Matheus Siregar (Komandan Satuan Brimob Polda Maluku) berdasarkan keputusan Presiden RI Joko Widodo Nomor 40/TK/tahun 2023 tanggal 23 Juni 2023.

Selain itu Iptu William Matulessy juga memperoleh Satyalencana Pengabdian 24 Tahun, Bripka Kadri Manilek (Satyalencana Pengabdian 16 Tahun ) dan  Bharatu Haerul Soleh Mahua (Satyalencana Pengabdian 8 Tahun).

Usai upacara tersebut juga dilanjutkan dengan pertunjukan seni tari. Salah satunya, Tarian Jawa Raksasa Buto Sangkar Yakso Mudo waimintal binaan Polres SBB dengan lakon yang artinya merebut kembali tahta dan kewahyuan mahkota raja dan Atraksi barongsai.

Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif kepada wartawan menjelaskan, yang ditampilkan memang termasuk dari Jawa dan kebudayaan Cina.

"Yang ditampilkan hari ini termasuk dari Jawa dari kebudayaan Cina dan sebagainya jadi sebetulnya ini hanya representasi Maluku, lebih beragam dan majemuk. Tapi ini karena keterbatasan waktu kita tampilkan beberapa budaya yang ada juga di Maluku ini sebagai wujud kebhinekaan," jelasnya.

Kapolda mengaku Brimob selama ini  sudah banyak memberikan sumbangsih kepada bangsa dan negara, ikut berjuang mengisi pembangunan dan menjaga kamtibmas.

Untuk diketahui, dalam upacara parade HUT ke-78 Korps Brimob Polri, bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolda Maluku, Sementara komandan Upacara Kompol Denny Sandera yang saat ini menjabat sebagai Danyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Maluku. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!