Pra PON Catur: Remis, Ishak Rianjar Naik ke Peringkat 2

AMBON – Pecatur Maluku, Master Nasional (MN) Ishak Rianjar mencoba memperbaikinya posisinya di Kategori Perorangan Kejuaraan Pra PON Catur Zona Timur yang berlangsung di Hotel Grand Madani, Mataram, Nusa Tenggara Barat, Kamis (7/11/2019).
Setelah pada babak 2, Ishak Rianjar gagal meraih poin sehingga tergeser ke peringkat 3 dari 5 tersebut, maka pada babak 3, ia pun mencoba bangkit.
Walau begitu pada babak 3, Ishak Rianjar justru dipaksa bermain remis dengan pecatur MN M Zaid Al Haddad (Maluku Utara).
Perolehan 0,5 poin tersebut justru membuat posisinya naik dari 3 ke 2. Ishak Rianjar kini mengantongi 1,5 poin dari tiga kali bermain.
Peringkat 1 sementara Kategori Perorangan ditempati pecatur pecatur tuan rumah, MN Miftahurrahman dengan 3 poin. Sementara peringkat ketiga ditempati Frengky F Lakabela (Nusa Tenggara Timur) dengan 1 poin.
Peringkat 4 sementara ditempati MN M Zaid Al Haddad (Maluku Utara) 0,5 poin dan peringkat 5 Seprianto (Papua Barat) yang belum mengantongi poin.
Sesuai jadwal, babak 4 akan berlangsung Jumat (8/11/2019). Ishak Rianjar akan menghadapi Frengky F Lakabela (Nusa Tenggara Timur) sedangkan Seprianto (Papua Barat) bertemu MN Miftahurrahman (Nusa Tenggara Barat). Sementara MN M Zaid Al Haddad (Maluku Utara) menghadapi Seprianto (Papua Barat). (MT-01)
Komentar