Majelis Jemaat GPM Hatalai Ditahbiskan

AMBON – Sebanyak 26 majelis Jemaat Gereja Protestan Maluku (GPM) Hatalai Klasis Pulau Ambon Timur, Kota Ambon ditahbiskan.
Pentahbisan berlangsung Minggu (12/1/2020) di Gedung Gereja Anugerah, Jemaat GPM Hatalai yang dipimpin oleh Pendeta J Jacob.
Majelis jemaat yang terdiri dari 13 penatua dan 13 diaken ini akan melayani selama lima tahun periode 2020-2025.
Pendeta J Jacob dalam khotbahnya yang terambil dari Yeremia 1:4-10 mengatakan, ini tugas bukan main-main dan bukan gampang tetapi tugas yang sangat serius .
“Memang secara iman tugas ini sebagai panggilan Tuhan, sebagai spirit bagi dan karena itu harus disikapi dengan serius. Hari ini seluruh GPM dilakukan pentahbisan Penatua dan Diaken GPM. Ini tanda warga jemaat bersedia melayani Tuhan dan persekutuan umat dipercayakan kepada kita. Pasti ada yang was-was baik sudut pandang kejiwaan dan keimanan. Ini tanda seseorang menghadapi tugas diembankan secara serius," katanya.
Ia mengungkapkan ada dua sikap manusia yang menerima tugas panggilan yaitu ada yang mengnggap biasa dan ada yang menganggap belum pernah karena itu yang belum pernah mempunyai kewaspadaan luar biasa.
“Jangan mengangap enteng dengan tugas ini. Jangan mengandalkan kepandaian diri sendiri. Pengalaman berharga bagi 26 saudara, karena firman Tuhan mengajar mari kita menghormati tugas pelayanan," ungkapnya.
Ia juga mengajak, agar 26 majelis jemaat yang dilantik ini untuk tidak mengandalkan kebolehan dan kepandaian diri tetapi serahkan seluruhnya kepada Tuhan.
"Jangan jadi pelayan sombong dan mengandalkan kemampuan diri sendiri tatapi jadi pelayan yang ada dalam sebuah kerendahan diri. Kepada majelis periode 2015-2020 yang telah mengakhirinya dan melepaskan tugas pelayanan jangan kecil hati. Yakin apa yang kita tabur akan tuai. Ini tanggung jawab tapi belum selesai. Karena tanggung jawab kita selesai jika alauTuhan telah memanggil kita," jelasnya.
Usai ibadah pentahbisan dilanjutan dengan penyerahan dan serahterima tugas dan tanggung jawab dari Majelis Jemaat periode 2015-2020 kepada Majelis Jemaat periode 2020-2025. (MT-04)
Komentar