Sekilas Info

Dinsos Ambon Segera Salurkan Bantuan Sembako & Alat Masak Bagi Korban Kebakaran Di Ongkoliong

AMBON - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Ambon segera menyalurkan bantuan sembako maupun alat masak kepada korban musibah kebakaran di kawasan Ongkoliong, Desa Batu Merah.

"Sesudah masa tanggap darurat, kami akan memberikan sembako dan alat masak kepada korban musibah kebakaran," ungkap Kepala Dinas Sosial Kota Ambon Nurhayati Jasin kepada malukuterkini.com, Rabu (1/4/2020).

Menyangkut masa tanggap darurat, Nurhayati Jasin mengaku tetap tiga hari dan tak ada perpanjangan.

"Tidak ada perpanjangan masa tanggap darurat. Yang punya rumah terbakar tetap berada di tenda, sedangkan yang kos-kosan akan diberikan waktu sampai Sabtu nanti untuk cari kos yang baru," ungkapnya.

Menurutnya,  selain bantuan dari Pemkot Ambon melalui Dinsos, warga korban kebakaran juga menerima bantuan dari berbagai kalangan masyarakat. (MT-05)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!