Sekilas Info

Lantamal Ambon Raih Penghargaan Pangkalan Teladan 2021

AMBON - Merupakan momen yang sangat spesial bagi Lantamal IX Ambon, bertepatan dengan upacara peringatan HUT Ke-76 TNI Angkatan Laut meraih penghargaan sebagai Lantamal Teladan TNI Angkatan Laut tahun 2021.

Penghargaan diberikan secara langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono kepada Komandan Lantamal IX Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina pada saat Upacara peringatan HUT TNI Angkatan Laut tahun 2021 di Mabesal Cilangkap, Jakarta, 10 September 2021.

Sebuah kebanggaan besar bagi seluruh prajurit dan PNS Lantamal IX Ambon serta masyarakat Maluku pada umumnya, dengan penghargaan yang diraih oleh Lantamal IX Ambon. Prestasi ini diraih melalui upaya dan kerja keras dari seluruh unsur Lantamal IX dan juga doa dari seluruh masyarakat Maluku.

Penentuan Lantamal teladan didasarkan atas penilaian beberapa aspek antara lain pengecekan software dan hardware, penerapan peraturan dinas dalam, uji ketrampilan personel, serta pelaksanaan peran tempur dan darurat.

Kegiatan tersebut dirangkai dalam sebuah kegiatan dan dinilai oleh tim dari Mabes TNI AL.

Hal tersebut merupakan tantangan tersendiri bagi prajurit Lantamal IX dalam menunjukkan kemampuan yang terbaik dan terbukti dengan hasil dapat meraih predikat Lantamal Teladan TNI AL tahun 2021.

Letak geografis yang strategis, lingkungan yang asri dan bersih turut mendukung menempatkan Lantamal IX Ambon sebagai pangkalan yang ideal.

Selanjutnya menyongsong tugas yang sangat berat untuk meneruskan tradisi dan mempertahankan Lantamal IX Ambon sebagai pangkalan teladan, dibutuhkan tekad dan komitmen yang tinggi dari seluruh personel Lantamal IX dan masyarakat kota Ambon untuk menjaganya.

Komandan Lantamal IX atas nama keluarga besar Lantamal IX mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada Pemerintah Provinsi Maluku, dan Pemerintah Kota Ambon, serta instansi swasta yang telah turut berpartisipasi dalam mendukung kelancaran mempersiapkan Lantamal IX menghadapi penilaian Pangkalan Teladan TNI AL, hingga berhasil meraih predikat terbaik sebagai Lantamal Teladan TNI AL tahun 2021. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!