KM Sekar Wangi Hilang Kontak di Perairan SBT, 4 Nelayan Belum Ditemukan

AMBON, MalukuTerkini.com - KM Sekar Wangi hilang kontak di Perairan Seram Bagian Timur (SBT). Kapal tersebut melaut sejak Sabtu (19/2/2022) pukul 08.00 WIT dan hingga kini belum kembali.
Kapal pencari ikan 4 GT ini dinakhodai La Imran warga Dusun Teluk Negeri Engglas Kecamatan Bula, Kabupaten SBT hilang kontak bersama 3 ABK yaitu La Maeru, La Denyo dan La Ane.
Kasat Polairud Polres SBT, Ipda Hendrik Nindatu, dalam menjelaskan sejak Selasa (8/3/2022) tim melakukan pencarian menindak lanjuti laporan masyarakat Ibu Dewi Katiwin terkait hilang kontak KM Sekar Wangi.
"Crew KP XVI-2015 melaksanakan pencarian bersama crew KP.1007 milik Ditpolairud Polda Maluku. Pencarian di sekitar perairan Seram sekirar 21 Nautical Mille (NM) dari Bula. Saat pencarian, tim menghentikan nelayan yang sedang melaut mencari ikan di wilayah perairan Misol - Papua Barat dan menanyakan keberadaan KM Sekar Wangi, namun para nelayan mengaku tidak melihat kapal tersebut melintas," jelasnya.
Pencarian, menurutnya, kembali dilanjutkan wilayah pencarian 37 NM dari posisi pencarian pertamauntuk kembali menanyakan dan memberikan informasi orang hilang KM Sekar Wangi, namun para nelayan tidak melihat kapal tersebut.
"Titik koordinat kapal hilang sudah masuk wilayah hukum Propinsi Papua, sehingga sementara sudah dilakukan koordinasi dengan Polres Fak-Fak khususnya Polsek wilayah Perairan Kokas. Kita sudah konfirmasi ke Satpolairud Polres Fak-Fak dan sudah diteruskan ke Semua jajaran baik basarnas papua maupun polsek wilayah perairan Fak-Fak," jelas Nindatu. (MT-04)
Komentar