Sekilas Info

Spanyol Vs Jerman di Grup E Piala Dunia 2022: Ini Rekor Laga Keduanya

MalukuTerkini.com - Spanyol dan Jerman untuk kesekian kalinya bertemu di turnamen besar, kali ini Piala Dunia. Die Mannschaft masih unggul soal rekor pertemuan.

Dari hasil drawing fase grup Piala Dunia 2022 di The Doha Exhibition and Convention Center (DECC), Jumat (1/4/2022) malam, Spanyol sebagai tim unggulan menempati Grup E.

Lalu, ada Jerman, Jepang, dan salah satu dari Selandia Baru atau Kosta Rika akan menemani juara dunia 2010 tersebut. Grup ini terbilang cukup sulit karena rata-rata peringkat FIFA sekitar 18,25

Perhatian orang akan tertuju ke laga Spanyol vs Jerman pada matchday kedua grup tersebut. Sebab ini adalah pertemuan dua juara dunia dengan kualitas skuat yang luar biasa.

Ini bisa jadi ajang balas dendam Jerman atas kekalahan 0-1 dari Spanyol pada semifinal Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. Jerman yang diunggulkan kala itu tidak bisa membalas gol Carles Puyol.

Walau demikian, secara sejarah pertemuan di Piala Dunia, Jerman masih unggul dari Spanyol. Dari empat kali pertemuan, tiga di antaranya terjadi di fase grup dan Jerman tak terkalahkan.

Jerman dua kali mengalahkan Spanyol saat masih bernama Jerman Barat pada Piala Dunia 1966 dan 1982, dengan skor 2-1. Lalu pertemuan terakhir di Piala Dunia 1994, keduanya bermain imbang 1-1.

Dari catatan Transfermarkt, Spanyol dan Jerman punya terbilang ketat dalam rekor pertemuan. Dari 25 duel di seluruh ajang, Jerman punya 9 kemenangan berbanding 8 milik Spanyol dan sisanya imbang,

Spanyol membuat 31 gol, sementara Jerman punya 30 gol. Pertemuan terakhir kedua tim terjadi di fase grup UEFA Nations League 17 November 2020 ketika Spanyol menang 6-0.

Kita tunggu saja saat laga November 2022 nanti, kira-kira siapa bakal jadi pemenang, Spanyol atau Jerman? (MT-02)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!