Sekilas Info

5.673 Siswa SD di Ambon Siap Ikuti Ujian

Ilustrasi

AMBON, MalukuTerkini.com - Sebanyak 5.673 siswa SD di Kota Ambon siap mengikuti ujian sekolah yang dilaksanakan Selasa (17/5/2022).

"Ujian sekolah untuk SD akan dilaksanakan pada hari Selasa. Ada 192 SD dengan 5.673 siswa yang siap untuk mengikuti ujian," ujar Kepala Dinas Pendidikan Kota Ambon, F Tasso kepada wartawan di Balai Kota Ambon, Rabu (11/5/2022).

Dikatakan, pelaksanaan ujian SD mekanismenya sama dengan ujian SMP, yang mana soal ujian dibuat oleh masing-masing sekolah.

Selain itu, sistem ujian sekolah disesuaikan dengan masing-masing sekolah.

"Jika sekolah yang menyediakan komputer pasti gunakan komputer, tapi di Kecamatan Nusaniwe itu sudah terlanjut cetak soal sehingga itu tetap manual," katanya.

Dijelaskan, untuk SD di kecamatan Sirimau sudah dilatih menggunakan aplikasi yang dapat digunakan melalui handphone dan notebook. (MT-05)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!