Sekilas Info

Forkopimda Maluku Buka Puasa Bersama

AMBON, MalukuTerkini.com – Polda Maluku menggelar buka puasa bersama Forkopimda Maluku, instansi terkait dan para tokoh agama dan masyarakat yang bertempat di gedung sport center Mapolda Maluku, Ambon, Rabu (12/4/2023).

Buka puasa bersama dilaksanakan setelah Rapat Koordinasi Lintas Sektoral terkait kesiapan menghadapi Idul Fitri 1444 Hijriah tahun 2023 yang berlangsung di Ruang Rapat Utama Mapolda Maluku.

Hadir pada buka puasa bersama yaitu Gubernur Maluku  Murad Ismail, Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif, Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Ruruh A Setyawibawa, Danlantamal IX/Ambon Brigjen TNI Said Latuconsina, Kabinda Maluku, Danlanud Pattimura Ambon, para stakeholder, tokoh agama, dan tokoh masyarakat beserta instansi terkait lainnya.

Ketua MUI Provinsi Maluku Ustadz H. Abdullah Latuapo, saat berbuka puasa terlebih dahulu memimpin pembacaan doa berbuka.

Setelah berbuka puasa dilanjutkan dengan Salat Magrib berjamaah di Mushollah Ar-Rahman Polda Maluku. Salat Magrib diimami oleh Gubernur Maluku, Irjen Pol Murad Ismail.

Kapolda Maluku, Lotharia Latif, mengatakan, buka puasa bersama yang dilakukan dengan Forkopimda dan instansi terkait, beserta sejumlah elemen masyarakat, bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi.

"Semoga pada kegiatan buka puasa bersama ini semua unsur terkait dapat bersinergi, dan solid dalam menghadapi Idul Fitri 1444 Hijriah tahun 2023," harapnya. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!