Sekilas Info

WAJAR Bakal Dilaksanakan di Desa/Negeri & Kelurahan

AMBON, MalukuTerkini.com - Untuk tetap bertatap muka dengan masyarakat, program Wali Kota Jumpa Rakyat (WAJAR) bakal dilaksanakan di desa/negeri dan kelurahan.

Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena mengatakan, untuk koordinasi dan konsolidasi dengan pemerintah Desa, Negeri dan Kelurahan, akan dilakukan kunjungan kerja ke desa, Negeri dan kelurahan setiap dua kali per minggu.

"Ini sama saja dengan WAJAR yang kita pindahkan ke Desa, Negeri dan Kelurahan karena evaluasi kita selama setahun melaksanakan WAJAR rata-rata jumlah kunjungan masyarakat ke WAJAR ini tidak terlalu banyak, karena mungkin mereka di desa, negeri dan kelurahan tidak mendapatkan informasi yang kami buat," kata Wattimena kepada wartawan di Balai Kota, Rabu (7/6/2023).

Menurutnya, program WAJAR yang dilaksanakan Pemkot Ambon dinilai sangatlah efektif, karena Pemerintah dapat memperoleh masukan, saran bahkan aspirasi dari masyarakat untuk segera ditindaklanjuti.

"Bagi kami pelaksanaan WAJAR ini sangatlsh efektif karena kita dapat memperoleh masukan, saran bahkan aspirasi dari masyarakat untuk segera kita ditindaklanjuti," ujarnya. (MT-05)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!