1.547 Lulusan Unpatti Diwisudakan
AMBON, MalukuTerkini.com - Sebanyak 1.547 lulusan Universitas Pattimura (Unpatti) diwisudakan, Senin (18/12/2023).
Ribuan lulusan tersebut diwisudakan berdasarkan SK Rektor Unpatti Nomor 4001/UN13/SK/2023 tanggal 30 November 2023.
Para lulusan itu terdiri dari 1.072 lulusan sarjana, 387 lulusan profesi guru, 84 lulusan magister dan 4 lulusan doktor
Ribuan lulusan berasal dari Fakultas Hukum 134 orang, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (146 orang), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (609 orang), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (148 orang), Fakultas Pertanian (51 orang), Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (56 orang), Fakultas Teknik (183 orang), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (49 orang), Fakultas Kedokteran (20 orang), Pendidikan Diluar Kampus Utama (PSDKU) Kabupaten Kepulauan Aru (43 orang), PSDKU Kabupaten MBD (20 orang) dan Pascasarjana (88 orang).
Dari ribuan lulusan ini, sebanyak 5 orang lulusan terbaik diantaranya mendapat predikat cumlaude. 5 lulusan ini terdiri dari 4 lulusan pascasarjana dan satu sarjana.
Wisuda berlangsung dalam Rapat Terbuka Luar Biasa Senat Universitas Pattimura Dalam Rangka Wisuda Sarjana Magister Doktor Pendidikan Profesi Guru Dan Program Studi Di Luar Kampus Utama Kabupaten Kepulauan Aru dan Maluku barat daya periode Desember tahun 2003.
Pada wisuda periode terakhir tahun 2023 ini merupakan wisuda perdana yang dipimpin oleh Rektor Unpatti Fredy Leiwakabessy.
Ketua Senat Unpatti, SEM Nirahua dalam sambutannya menyampaikan, wisuda kali ini merupakan wisuda perdana bagi Rektor UNPATTI Fredy Leiwakabessy yang baru saja dilantik oleh Mendikbudristek pada 29 November 2023 menggantikan MJ Sapteno.
"Sebagai Senat Universitas Pattimura atas nama seluruh civitas akademika dan tenaga kependidikan, keluarga besar universitas Pattimura baik pada kampus utama dan PSDKU Kabupaten MBD, PSDKU Kabupaten Kepulauan Aru, saya menyampaikan terima kasih banyak atas kepemimpinan yang terhormat Bapak MJ Sapteno selaku Rektor unpatti dalam dua periode, doa kami biarlah Tuhan yang maha kuasa senantiasa memberkati yang terhormat bersama ibu dan anak-anak. Dan selamat mengemban tugas yang baru Bpk kepada Freddy Leiwakabessy periode 2023 2027 dan mengajak seluruh civitas akademika dan tenaga kependekan unpatti baik pada kampus utama maupun PSKDU untuk bergandengan tangan satu hati dan pikiran yang sama untuk cahayanya unpatti sebagai kampus orang bersaudara," ungkapnya.
Nirahua mengatakan, dalam periode Desember 2003 wisudawan yang wisuda 1.547. Sementara untuk PSDKU Kabupaten Kepulauan Aru (43 orang) dan PSDKU Kabupaten MBD (20 orang).
"Saya menyampaikan selamat kepada wisudawan dan keluarga. Tetapi ingatlah anda berpendidikan ijazahmu ada pada gelarmu, mungkin anda menganggap ijazah ini sebagai tiket untuk kehidupan yang lebih baik, tetapi ini bukan tiket demi kehidupan yang lebih baik melainkan tiket untuk mengubah dunia. Bagi saudara-saudara wisudawan pentingnya menunjukkan karakter yang baik serta senantiasa jangan lupa karena sudah menyandang gelar dan memiliki karakter yang baik sehingga bisa memberi kemanfaatan bagi masyarakat," tandasnya.
Hadir saat wisuda tersebut diantaranya Kepala BIN Daerah Maluku, Danlantamal IX Ambon, Ketua DPRD Maluku, Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena, mantan Rektor MJ Sapteno, para rektor Universitas negeri maupun swasta lainnya di Ambon dan para tokoh agama. (MT-04)
Komentar