24 Ribu Belut Asal Maluku Dipasok ke Jakarta & Surabaya

AMBON, MalukuTerkini.com – Sebanyak 24 ribu belut asal Maluku dipasok ke Jakarta dan Surabaya.
Sebelum dikirim, Pejabat Karantina Maluku melakukan pemeriksaan terhadap puluhan ribu belut tersebut, Sabtu (4/2/2024).
Belut tersebut telah dipastikan bebas dari bakteri Edwardsiella ictaluri yang merupakan salah satu HPIK dari golongan bakteri.
Sebanyak 24 ribu ekor belut yang ditempatkan dalam wadah khusus tersebut diperiksa oleh Pejabat Karantina Ikan Dandy Apriadi.
Dandy dalam keterangannya, Minggu (4/2/2024) mengaku pemeriksaan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan dalam rangka kesesuaian jenis, isi dan jumlah dari komoditi yang hendak dikirimkan.
“Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Maluku *Karantina Maluku) sesuai dengan amanah Undang-undang Nomor 21/2019 dan Peraturan Pemerintah Nomor 29/2023 selalu berusaha memastikan setiap media pembawa hewan, ikan, dan tumbuhan serta produk turunannya yang akan dilalulintaskan keluar dan/atau masuk ke dan dari provinsi Maluku bebas dari hama penyakit hewan, ikan, dan tumbuhan,” ungkapnya.
Hal ini, jelasnya, dilakukan untuk menjaga status dan situasi penyakit di Maluku serta membantu kesejahteraan masyarakat. (MT-04)
Komentar