Sekilas Info

Hari Pertama Tes Akademik, 1 Catar Akpol Panda Maluku tak Hadir

AMBON, MalukuTerkini.com - Sebanyak 54 orang Calon Taruna (Catar) Akademi Kepolisian (Akpol) Panda Maluku, menjalani tes akademik dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) yang dipusatkan di SMAN Ambon, Sabtu (18/5/2024).

Saat proses tes hari pertama berlangsung tampak hadir Karo Operasi Polda Maluku Kombes Pol Asep Saepudin, Direktur Samapta Kombes Pol Agus Pujianto, Kabid Propam Kombes Pol Indra  Gunawan dan Kapolresta Ambon Kombes Pol Driyano Andri Ibrahim. Para pejabat tersebut ikut melakukan pengawasan dan pemantauan.

Para Catar sebelum memasuki ruangan tes, mereka terlebih dahulu menjalani sejumlah tahapan. Seperti perekaman wajah, absensi, pengecekan bodi untuk pemeriksaan barang-barang yang dibawa masuk. Para peserta seleksi dilarang membawa tas masuk di dalam ruang tes.

Setelah berada di dalam ruangan para peserta langsung memilih kursi untuk diduduki secara bebas, sebab panitia tidak mengatur tempat duduk, mereka bebas memilih tempat duduk sendiri.

Saat berada di dalam ruangan, para Catar terlebih dahulu diberitahukan tentang tata tertib yang harus diikuti selama seleksi Akpol tersebut berlangsung. Mereka selanjutnya mendapatkan panduan dari pusat sebelum soal dibuka dan dikerjakan.

Ditemui di lokasi tes CAT, Panitia Sekertariat Penerimaan Terpadu Panda Maluku, Kompol Murni Hamsa mengatakan, pada hari pertama tes CAT para peserta mengerjakan dua materi. Diantaranya Penalaran Numerik dan Wawasan Kebangsaan.

Menurutnya, Penalaran Numerik terdapat sebanyak 40 soal. Para peserta mengerjakannya selama 90 menit. Sementara materi Wawasan Kebangsaan, terdapat 50 soal dengan waktu kerja selama 90 menit,.

"Ada 54 orang peserta, 4 diantaranya wanita. Hari ini 1 orang pria tidak hadir tanpa alasan. Ia memang tidak hadir dari kemarin," kata Kompol Murni.

Sebagaimana diketahui, peserta Akpol yang mendaftar sebanyak 151 (119 pria dan 32 wanita) dan terverifikasi 85 orang (74 pria, 11 wanita). Pemeriksaan administrasi awal 85 orang. Memenuhi Syarat (MS) 83 (72 pria 11 Wanita) dan Tidak Memenusi Syarat (TMS) 2 pria.

Di tahap pemeriksaan kesehatan tahap I, sebanyak 56 MS (52 pria, 4 wanita), dan TMS 27 (20 pria, 7 wanita). Kemudian psikologi yang MS 54 (50 pria, 4 wanita) dan TMS 2 pria. Saat ini tes CAT 54 orang. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!