Pusat Studi Bahasa Unpatti Gelar Pameran

AMBON, MalukuTerkini.com - Pusat Studi Bahasa Universitas Pattimura (Unpatti) menggelar Pameran Bahasa, Budaya dan Pendidikan yang berlangsung di Auditorium Fakultas Sains dan Teknologi dan di pelataran Pusat Studi Bahas Unpatti, 24-25 Oktober 2024..
Wakil Rektor Unpatti Bidang Akademik, D Malle dalam sambutannya mengatakan pameran ini menawarkan platform unik bagi institusi pendidikan, baik lulusan sarjana maupun mahasiswa agar terlibat aktif dalam diskusi, mempelajari keterampilan baru, ikut berpartisipasi dalam berbagai kegiatan kreatif, lokakarya, dan pendampingan, pelatihan Bahasa, dan kompetisi.
“Itu berarti pameran tahun ini menjadi sangat berarti dalam mendorong pemahaman yang lebih, tentang bahasa dan budaya, sekaligus menyoroti peran transformasional yang dimainkan dalam mengatasi tantangan sosial dan lingkungan,” katanya.
Ia berharap, dengan terlibat dalam diskusi akademik ini, maka dapat menginspirasi munculnya ide-ide inovatif dan pendekatan interdisipliner yang dapat memperkaya dan sekaligus membentuk masa depan pendidikan dan penelitian. (MT-04)
Komentar