Sekilas Info

Apel Awal 2025, Ini Arahan Rektor Unpatti

AMBON, MalukuTerkini.com - Apel Kerja Awal Tahun 2025 digelar Universitas Pattimura (Unpatti).

Rektor Unpatti Fredy Leiwakaabessy memimpin apel kerja tersebut, yang dipusatkan di Lapangan Upacara Universitas Pattimura, Senin (6/1/2025).

Mengawali amanatnya, Rektor memberikan apresiasi dan terima kasih untuk kerja dan sinergitas sivitas akademika, tenaga kependidikan dan tenaga PPNP selama tahun 2024.

“Kita sudah masuk pada tahun 2025 dengan harapan baru, dengan semangat baru, dengan motivasi baru, dengan kesehatan dan hikmat dari Tuhan untuk kita bisa bekerja lebih giat, kuat dan bersemangat untuk memajukan Unpatti,” ungkapnya.

Dikatakan, kehadiran dalam pelaksanaan apel itu menjadi salah satu indikator kewajiban dan disiplin dalam menunjukan kinerja yang baik untuk kemajuan lembaga ini.

“Orientasi kerja kita sesungguhnya untuk membangun, meningkatkan, berkerja keras utnuk memajukan institusi ini yang dilakukan dengan baik dan disiplin sesuai dengan aturan dan regulasi yang telah diatur,” kataya.

Unpatti, jelasnya, telah memperoleh kemajuan-kemajuan di berbagai bidang  sampil kita mengevaluasi berbagai kelemahan untuk dibenahi ditahun 2025 dengan kerja keras, dengan penuh semangat agar institusi ini dapat berkembang  menuju World Class University.

“Arah kebijakan Kementerian Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi memberikan sebuah perubahan  transformatif dalam pengembangan pendidikan tinggi dengan mengacu pada 3 direktorat yaitu Direktorat Pendidikan Tinggi, Direktorat Sains dan teknologi serta Direktorat Riset dan Pengembangan. Semoga apa yang dikerjakan di Tahun ini dapat diberkati oleh Tuhan yang maha Kuasa, dengan Kesehatan, dengan hikmat, dengan kebijaksanaan, Kerja Keras, Sinergitas, kolaborasi dan kerjasama kita bisa membangun Unpatti lebih cepat,” jelasnya.

Apel Kerja Tahun 2025 ini diikuti oleh para Wakil Rektor, Ketua Senat, Pimpinan Fakultas, Lembaga, Pascasarjana, Kepala Biro, Koordinator, Sub Koordinator, Tenaga Pendidik, Tenaga Kependidikan, PPNP, srta satuan keamanan dalam Lingkungan Unpatti. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!