Sekilas Info

Kapolres Tanimbar Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Salawaku 2025

SAUMLAKI, MalukuTerkini.com – Kapolres Kepulauan Tanimbar, AKBP Umar Wijaya memimpin Apel gelar Pasukan Operasi Kewilayahan dengan sandi Keselamatan Salawaku 2025, yang berlangsung di Mapolres Tanimbar, Saumlaki, Senin (10/2/2025).

Kapolda Maluku Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan dalam amanatnya yang dibacakan, Kapolres Kepulauan Tanimbar mengatakan operasi ini dilaksanakan dalam rangka cipta kondisi Kamseltibcarlantas menjelang Idul Fitri 1446 Hijriah Tahun 2025, yang dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia dengan tema "Tertib Berlalu Lintas Guna Terwujudnya Asta Cita".

“Operasi ini akan berlangsung selama 14 hari, terhitung 10 Februari - 23 Februari 2025,” katamya.

Dijelaskan, Operasi Keselamatan Salawaku Tahun 2025 ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin Masyarakat dalam berlalu lintas, menurunkan angka fatalitas korban kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas dengan sasaran “Operasi meliputi segala bentuk Potensi Gangguan, Ambang Gangguan dan Gangguan Nyata yang berpotensi menyebabkan kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas baik sebelum, pada saat dan pasca Operasi Keselamatan Salawaku 2025,” jelasnya. (MT-06)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!