Kodam Pattimura Peringati Isra Mikraj

AMBON, MalukuTerkini.com - Kodam XV/Pattimura menggelar acara Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1446 H/2025 M yang dipusatkan di Masjid Al-Ittihad, Belakang Kota, Ambon, Rabu (12/2/2025).
Kegiatan yang mengusung tema “Membangun Mentalitas Tangguh Menghadapi Percepatan Zaman” ini, dihadiri oleh Kasdam XV/Pattimura Brigjen TNI Nefra Firdaus.
Saat menyampaikan sambutannya, Kasdam mengatakan Isra Mikraj adalah peristiwa luar biasa yang diyakini kebenarannya dengan keimanan yang kuat. Peristiwa ini memiliki kaitan erat dengan perintah sholat bagi umat Islam.
"Isra Mikraj mengajarkan kita tentang pentingnya menjalankan sholat dengan penuh ketakwaan dan kepatuhan," kata alumni Akademi Militer (Akmil) 1992 ini.
Kasdam juga menjelaskan, kegiatan memperingati Isra Mikraj bertujuan untuk menyemarakkan syiar agama serta sebagai upaya pembinaan mental terhadap prajurit dan PNS Kodam XV/Pattimura.
“Melalui peringatan ini, diharapkan seluruh prajurit dan PNS dapat mewujudkan nilai-nilai sholat dalam setiap pengabdian mereka kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia,” jelas mantan Wakil Inspektur Kodiklatad ini.
Nefra yang pernah menjabat Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) ini mengajak kepada seluruh prajurit dan PNS Kodam XV/Pattimura, untuk memperbaiki diri dengan menjalankan shalat yang penuh keikhlasan dan mengharapkan ridho Allah SWT.
“Dengan demikian, prajurit dan PNS Kodam XV/Pattimura dapat menjadi pribadi yang selalu bersyukur atas nikmat dan rahmat yang diberikan oleh Allah SWT,” kata mantan Komandan Korem 012/Teuku Umar ini.
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan tausyiah tentang hikmah Isra Mikraj oleh Kabintaljarahdam XV/Pattimura Kolonel Inf Mustaqfirin dan ditutup dengan doa bersama. (MT-04)
Komentar