Sekilas Info

Prajurit Kodam Pattimura Peroleh Bingkisan Lebaran & THR

AMBON, MalukuTerkini.com - Pangdam XV/Pattimura Mayjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo memberikan bingkisan Lebaran dan THR kepada prajurit Kodam XV/Pattimura, di Lapangan Upacara Makodam XV/Pattimura, Senin (17/3/2025).

Bingkisan dan THR tersebut diserahkan langsung oleh Pangdam kepada perwakilan anggota usai memimpin upacara Bendera 17-an.

Dalam amanatnya, Pangdam mengatakan dalam waktu dekat akan diadakan Bazar murah menjelang Idulfitri yang diselenggarakan oleh Kodam XV/Pattimura.

“Hal ini bisa dimanfaatkan oleh prajurit, PNS, dan keluarga untuk membeli sembako sesuai kebutuhan,” kata alumni Akademi Militer (Akmil) 1996 ini.

Terkait cuti Lebaran, Pangdam menekankan, agar dipastikan pengaturan jadwal cuti prajurit sehingga tidak mengganggu kesiapsiagaan satuan.

Mengakhiri sambutannya, Pangdam mengingatkan agar memperhatikan faktor keamanan dalam setiap kegiatan. Menghindari konsumsi minuman keras, berhati-hati dalam berkendara, dan mewaspadai arus mudik yang padat.

“Pengamanan selama dan setelah Idul Fitri harus dilakukan dengan penuh rasa tanggung jawab, untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman bagi masyarakat,” jelas mantan Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medan (Pussenarmed) ini. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!