AMBON, MalukuTerkini.com – Pesawat Batik Air kembali gagal mendarat di Bandara Pattimura, Ambon, Minggu (14/12/2025).
Informasi yang dihimpun malukuterkini.com di Bandara Pattimura Minggu (14/12/2025) menyebutkan pesawatBatik Air ID6170 dari Jakarta gagal mendarat di Bandara Pattimura,
Pesawat Batik Air ID6170 semula dijadwalkan mendarat pada pukul 06.00 WIT. Kendati sudah mendekati Bandara Pattimura, namun akibat angina yang bertiup dengan kecepatan tinggi di Pulau Ambon dan sekitarnya menyebabkan pesawat dega nomor register PK-BLD tersebut gagal mendarat.

Pilot Gilang Putra Ardianto akhirya mengalihkan pendaratan di Bandara Domine Eduard Osok, Sorong, Papua Barat Daya. Pesawat yang membawa 108 penumpang tersebut telah mendarat di Sorong pukul 07.05 WIT. (MT-01)


Tinggalkan Balasan