Sekilas Info

Pangdam Pattimura Serahkan 1 Pucuk Pistol Revolver yang Diperoleh dari Warga ke Kapolda Maluku

AMBON, MalukuTerkini.com - Pangdam XV/Pattimura Mayjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo menyerahkan  1 pucuk senjata api standart jenis revolver yang diperoleh dari warga kepada Kapolda Maluku Irjen Pol Eddy S Tambunan.

Penyerahan pistol revolver polisi nomor seri 794814 itu dlakuka Pangdam disela-sela kegiatan Apel Dansat Kodam Pattimura di Rindam XV/Pattimura, Senin (28/4/2025).

Pistol revolver itu diserahkan beserta 1 buah magazine berisi 1 butir munisi kaliber 9 mm dan 10 butir munisi kaliber 5,56 mm.

Senjata tersebut merupakan perolehan anggota dari hasil penggalangan kepada masyarakat di wilayah Maluku Tengah, yang selama ini disimpan warga disalah satu daerah seputaran Kota Ambon. Diperkirakan, merupakan senjata sisa pasca konflik horizontal di Maluku sekitar tahun 1999-2000.

Pangdam pada kesempatan tersebut, juga mengimbau kepada warga, yang mungkin masih menyimpan atau memiliki senpi dan amunisi, agar dengan kesadaran, menyerahkannya ke pihak berwenang secara sukarela, dan dijamin tidak ada proses hukum.

“Saya sangat berterima kasih kepada masyarakat yang telah menyerahkan senjata dengan sukarela, ini artinya masyarakat sudah memiliki kesadaran akan pentingnya perdamaian”, ujar Pangdam. (MT-03)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!