AMKAY Hadir di Tanimbar

SAUMLAKI, MalukuTerkini.com - Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Aliansi Masyarakat Kei (AMKAY) periode 2023-2026 resmi hadir di Kabupaten Kepulauan Tanimbar.
Acara pelantikan yang bertemakan 'AMKAY hov Tnebar, AMKAY ver Tnebar', yang artinya 'AMKAY bersama Tanimbar, AMKAY untuk Tanimbar' tersebut berlangsung di Pendopo Bupati Kepulauan Tanimbar, Sabtu, (25/2/2023).
Usai pelantikan, Ketua DPD AMKAY Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Thomas Maturbongs mengaku organisasi ini sebagai tempat berkumpulnya orang dari Kei untuk memelihara filosofi hidup orang Kei 'Ain Ni Ain dan Manut Ain Mehe Ni Tilur Ne Viut Ain Mehe Ni Ngivun'.
"Bahasa ibu kami tersebut jika diartikan secara mendalam, adalah rasa saling memiliki dalam hal positif sebagai sesama saudara dan sekandung dalam rasa senasib dan sepenanggungan dalam suka maupun dalam duka, dengan tetap menjaga dan merawat tali silaturahmi dalam kehidupan," ungkap Maturbongs.
Bagi Amkay, katanya, Tanimbar adalah tempat yang di pijak dan patut serta wajib hukumnya untuk dijunjung dalam susah maupun senang secara bersama-sama.
Ia juga mengajak kepada seluruh warga asal Kei yang berada di Tanimbar maupun warga asli Tanimbar sendiri yang merasa seiring sejalan, peduli terhadap basudara lainnya dalam susah maupun senang untuk dapat turut bergabung dalam wadah organisasi untuk bersama-sama membangun Tanimbar yang lebih maju dan lebih baik di masa mendatang.
Hadir pada pelantikan tersebut diantaranya Penasehat Amkay Amir Rumra, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekda Tanimbar Buce Kelwulan dan Wakapolres Kepulauan Tanimbar Kompol Hendrik Rumsory. (MT-06)
Komentar