20 Calon Paskibraka Tingkat Nasional Asal Maluku Ikut Seleksi

AMBON, MalukuTerkini.com - Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Nasional/Pusat Perwakilan Provinsi Maluku Tahun 2025 mulai digelar.
Seleksi dibuka oleh Sekretaris Daerah Provinsi Maluku Sadali Ie di Aula Balai Pelatihan dan Penyuluhan Perikanan Provinsi Maluku, Selasa (3/6/2025).
Sadali berpesan kepada para peserta seleksi untuk mengikuti seluruh rangkaian proses ini dengan sungguh-sungguh, serius, siapkan mental dan fisik kalian serta kesehatan selama pentahapan seleksi berlangsung.
“Tampilkan seluruh kemampuan terbaik yang ada pada dirimu, karena kamu memang merupakan siswa-siswi terbaik di Provinsi ini yang diharapkan mampu menjadi pengibar bendera duplikat Sang Saka Merah Putih,” ungkapnya.
Ia juga berpesan kepada panitia agar Tim Penilai Seleksi Calon Paskibraka untuk melakukan penilaian yang objektif dan transparan sesuai aturan yang berlaku agar hasil yang didapatkan benar-benar berkualitas dan bisa dipertanggungjawabkan.
“Sebab mereka yang terpilih bukan hanya mengibarkan bendera pada Upacara HT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2025 saja, tetapi mampu menunjukan keteladanan sebagai pelajar yang berprestasi, berdisiplin, bermoral, dan berjiwa nasionalisme,” ujarnya.
Peserta yang mengikuti seleksi Calon Paskibraka nasional/Pusat Provinsi Maluku sebanyak 20 peserta, yang terdiri dari 10 laki-laki dan 10 Perempuan, para peserta merupakan perwakilan dari 10 Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Maluku, minus Kabupaten Seram Bagian Timur.
Dari 20 peserta yang mengikuti Seleksi calon paskibraka Nasional/Pusat, akan dipilih 6 terbaik melalui metode perankingan untuk mewakili Provinsi Maluku di Tingkat Nasional, 6 peserta merupakan gabungan antara peserta laki-laki dan peserta perempuan.
Acara ini dihadiri oleh Tim Monitoring Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia, Tim Penilai Seleksi Calon Paskibraka Nasional/Pusat Perwakilan Provinsi Maluku, Kepala Kesbangpol Provinsi Maluku, Kepala Kesbangpol Kabupaten/Kota, dan Peserta Seleksi calon Paskibraka Nasional Nasional/Pusat Perwakilan Provinsi Maluku. (MT-03)
Komentar