AMBON, MalukuTerkini.com – Jajaran Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Pattimura menggelar Safari Natal, Minggu (13/12/2025).

Safari Natal tersebut diwuudkan dengan penyerahan bantuan sosial berupa 200 karung beras kepada warga jemaat Gereja Santo Ignatius dan Gereja Betlehem Efrata yang berada di kawasan Lanud Pattimura, Ambon.

Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Komandan Lanud Pattimura Kolonel Pnb Sugeng Sugiharto didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 5/D.III Enny Sugeng Sugiharto, para pejabat utama Lanud Pattimura, serta pengurus PIA Ardhya Garini Cabang 5/D.III Lanud Pattimura.

Dalam sambutannya, Danlanud Pattimura Kolonel Pnb Sugeng Sugiharto menjelaskan Safari Natal ini merupakan wujud nyata kepedulian Lanud Pattimura kepada masyarakat, khususnya umat Kristiani yang akan merayakan Natal.

“Safari Natal ini juga menjadi sarana untuk memperkuat kebersamaan serta menumbuhkan nilai toleransi antar umat beragama,” jelas alumni Akademi Angkatan Udara (AAU) 1998 ini. (MT-01)