Sekilas Info

Melaju Dengan Kecepatan Tinggi, Daihatsu Sigra Terbalik di Desa Hatiwe Besar

AMBON – Mobil Daihatsu Sigra yang dikemudikan Ahmad Mewar (55) terbalik di Desa Hative Besar, Kecamatan Teluk Ambon, Kota Ambon, Sabtu (25/1/2020).

Mobil bernomor polisi DE 1396 AN tersebut terbalik depan Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Ambon.

Mobil tersebut melaju dengan kecepatan tinggi dan ketika sampai didepan kantor SAR Ambon, Mewar yang mengemudikan mobil itu tidak dapat mengendalikan laju sehingga langsung terbalik.

“Mobil yang dikemudikan Ahmad Mewar itu terbalik sekitar pukul 14.57 WIT,” ungkap Kepala Kantor SAR Ambon, Muslimin kepada malukuterkini.com, Sabtu (25/1/2020).

Dikatakan, Team Rescuer Kantor SAR Ambon yang melaksanakan siaga SAR langsung bergegas menuju ke lokasi kecelakaan.

“Pengemudi mobil tersebut ditemukan dalam keadaan selamat namun karena trauma maka dievakuasi ke RS Bhayangkara Polda Maluku untuk penanganan medis selanjutnya,” katanya. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!