Sekilas Info

407 Pelaku Perjalanan Ikut Rapid Test Antigen Gratis Pemprov Maluku, 4 Diantaranya Positif

Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku, Kasrul Selang

AMBON - Sebanyak 407 warga yang akan melakukan perjalanan ke berbagai kota di Provinsi Maluku mengikuti rapid test antigen gratis yang disediakan oleh Pemprov Maluku, 4 – 5 Mei 2021.

Diantara 407 pelaku perjalanan tersebut, hasil pemeriksaan empat diantaranya diyatakan positif.

Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku, Kasrul Selang kepada wartawan usai apel gelar pasukan Operasi Ketupat Siwalima 2021 di Lapangan Merdeka, Ambon, Rabu (5/5/2021) mengaku, diantara empat warga tersebut, hanya tiga yang langsung ditindaklanjuti dengan PCR test sementara yang satunya kabur.

"Selama dua hari terakhir ini kita melakukan pelayanan rapid test antigen secara gratis bagi para pelaku perjalanan ke sejumlah kota dalam Provinsi Maluku. Hasilnya ada 4 yang positif dari 407 yang diperiksa. 4 yang positif itu tidak diizinkan melakukan perjalanan. Namun hanya tiga yang dilanjutkan dengan PCR. Yang satunya kabur dan berupaya menghilang," ungkapnya.

Ia menjelaskan, hasil PCR test dari ketiga warga tersebut juga belum keluar. Namun untuk pelayanan rapid test antigen gratis di halaman kantor Gubernur sudah selesai.

“Bagi pelaku perjalanan yang hendak melakukan perjalaman terhitung mulai 6 Mei 2021 dan seterusnya harus mengurus Surat Izin Keluar Masuk (SIKM) pada satgas setempat.

"Nanti besok ini kan sudah tidak ada sama sekali untuk penumpang. Jadi orang yang mau melaksanakan tugas di tanggal 6-17 Mei 2021 harus ada surat tugas dari perusahaan dan kantornya baru dia datang ke satgas setempat minta yang namanya SIKM nanti satgas yang mempertimbangkan," jelasnya.

Selain itu, menurutnya, satgas juga telah melakukan pemantauan di 10 titik pintu masuk perjalanan dan penyeberangan mulai dari Pelabuhan Gudang Arang hingga pelabuhan Tohuku Kecamatan Leihitu. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!