Maluku vs Papua akan Awali BK PON XXI Bola Voli Wilayah Timur

AMBON, MalukuTerkini.com – Pertandingan antara tim putra Maluku vs Papua akan mengawali Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Bola Voli Indoor Wilayah Timur, Jumat (15/9/2023).
Ajang kualifikasi yang akan berlangsung di Sport Hall, Karang Panjang – Ambon, 15 - 20 September 2023 tersebut akan dibuka oleh Gubernur Maluku Murad Ismail.
BK PON tersebut akan diikuti tim putra dan putri dari Provinsi Maluku, Papua dan Papua Barat.
“Pada pertandingan pertama akan berlangsung pukul 16.30 WIT antara tim putra Maluku vs Papua. Sementara pertandingan kedua juga akan mempertemuan tim putri Maluku vs Papua,” ungkap Ketua Bidang Kompetisi Pengurus Pusat (PP) Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) selaku Technical Delegate Reginald Nelwan didampingi oleh Ketua Harian Pengprov PBVSI Maluku Affandi Hasanusi di Ambon, Kamis (14/9/2023).
Dikatakan, setiap hari akan berlangsung dua pertandingan yang dimulai pukul 15.00 WIT dan 17.00 WIT.
“Ketiga tim pada masing-masing akan saling bertemu dan di penghujungnya ada grand final yang mempertemukan peringkat 1 dan 2. Pemenang grand final yang akan berhak mengantongi tiket PON,” katanya. (MT-04)
Komentar