Danlanud Pattimura Tinjau Gladi Parade & Defile HUT ke-78 TNI

AMBON, MalukuTerkini.com - Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Pattimura Kolonel Pnb Tiopan Hutapea meninjau gladi upacara HUT ke-78 TNI yang berlangsumng di Lapangan Merdeka, Ambon, Senin (2/10/2023).
HUT TNI kali ini digelar dengan tema “TNI Patriot NKRI Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju”.
Danlanud menjelaskan, dengan tema ini diharapkan dapat dijadikan momentum dalam meningkatkan profesionalisme dan disiplin serta semangat juang prajurit TNI dalam mengamankan dan mempertahankan kedaulatan NKRI.
"Tadi saya langsung mengawasi latihan parade dan defile serta memberikan semangat kepada para peserta sambil berjalan disela-sela pasukan yang sedang beristirahat," ungkap Danlanud kepada malukuterkini.com, Senin (2/10/2023).
Dikatakan, pasukan yang terlibat parade dan defile adalah Batalyon Gabungan Perwira Pertama TNI, Brigade Gabungan TNI terdiri dari POM TNI dan Wanita TNI, Brigade Upacara TNI AD Yonif Raider 733/Masariku, Kodam XVI/Pattimura, Brigade TNI AL Marinir, Guspurla, Lantamal IX Ambon dan Brigade Upacara TNI AU Lanud Pattimura. (MT-04)
Komentar