Keceriaan Siswa TK & SD Lihat Pesawat Sukhoi & F-28 TNI AU

AMBON - Antusias dan keceriaan terpancar dari raut muka ratusan siswa TK maupun SD Angkasa beserta pendamping, saat mengunjungi Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Pattimura, Ambon, Selasa (24/9/2019).
Mereka berkesempatan melihat secara dekat pesawat tempur Sukhoi SU-27/30 Skadron Udara 11 Lanud Hasanuddin dan pesawat F-28 dari Skadron Udara 17 Lanud Halim Perdanakusuma di Base Ops Lanud Pattimura,
Kunjungan ini merupakan salah satu bentuk pendidikan lapangan untuk mengenal dan mempelajari tentang alutsista TNI Angkatan Udara.
Selain itu juga untuk menambah wawasan, pengetahuan dan pengalaman serta minat para siswa tentang dunia kedirgantaraan khususnya mengenai alutsista TNI yang dimiliki oleh TNI Angkatan Udara yang sementara berada di Lanud Pattimura dalam rangka Latihan Pertahanan Udara (Lathanud) Perkasa 2019.
Para siswa terlihat diberikan pengarahan dan penjelasan secara umum mengenai kemampuan, teknik dan operasional pesawat serta beberapa fasilitas pendukungnya oleh para crew pesawat.
Komandan Lanud Pattimura Kolonel Pnb Sapuan mengharapkan kunjungan para siswa tersebut dapat menambah wawasan, pengetahuan dan meningkatkan minat kedirgantaraan sejak usia dini bagi generasi muda penerus bangsa.
"Kegiatan ini untuk mengenal lebih dekat lagi tentang alutsista TNI AU khususnya pesawat-pesawat militer yang dimiliki oleh TNI Angkatan Udara yang sementara berada di Lanud Pattimura dalam rangka Latihan Pertahanan Udara (Lathanud) Perkasa 2019," ungkapnya. (MT-01)
Komentar