Sekilas Info

Liga Inggris: The Blues Ungguli Brighton 2-0

LONDON - Chelsea menang 2-0 saat menjamu Brighton and Hove Albion di lanjutan Liga Inggris. Penalti Jorginho dan gol Willian mengantar The Blues raih tiga poin.

NYARIS GOL - Pemain Chelsea Tammy Abraham (kanan) berusaha menjebol gawang Brighton and Hove Albion yang dijaga Matthew Ryan (kiri) saat laga Liga Inggris yang berlangsung di Stamford Bridge Stadium, London, Inggris, Sabtu (28/9/2019).

Menjamu Brighton di Stamford Bridge Stadium, London, Inggris, Sabtu (28/9/2019), Chelsea langsung menguasai pertandingan sejak selepas kick-off. Tapi mereka mesti menunggu gol hingga babak kedua.

Hadiah penalti dari wasit atas pelanggaran terhadap Mason Mount membuka jalan untuk Chelsea. Eksekusi Jorginho membawa tuan rumah memimpin.

ADU ARGUMEN – Pemain Chelsea, Cesar Azpilicueta (kiri) dan pemain Brighton and Hove Albion, Steven Alzate memprotes keputusan wasit Chris Kavanagh (tengah) saat laga Liga Inggris yang berlangsung di Stamford Bridge Stadium, London, Inggris, Sabtu (28/9/2019).

Sebuah gol dari Willian menegaskan kemenangan Chelsea. Dengan hasil ini, anak-anak London barat sementara naik ke posisi enam klasemen Liga Inggris dengan 11 poin dari tujuh pertandingan.

Susunan pemain:

Chelsea: Kepa Arrizabalga; Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen, Fiyako Tomori, Marcos Alonso; Jorginho, Ross Barkley (Kovacic 68'); Wilian, Pedro (Hudson-Odoi 63'), Mason Mount; Tammy Abraham (Batshuayi 84')

HAMBAT PERGERAKAN - Pemain Brighton and Hove Albion, Dan Burn (kiri) berusaha menghambat pergerakan pemain Chelsea, Cesar Azpilicueta saat laga Liga Inggris yang berlangsung di Stamford Bridge Stadium, London, Inggris, Sabtu (28/9/2019).

Brighton: Mat Ryan; Adam Webster, Lewis Dunk, Dan Burn; Martin Montoya, Yves Bissouma (Gaetan Bong 46') Dale Stephens, Steven Alzate; Pascal Gross, Aaron Mooy (Connoly 65'), Neal Maupay (Murray 79'). (MT-06)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!