Sekilas Info

Sambangi Atlet Dayung, Orno Optimis Maluku Raih Medali Emas

JAYAPURA - Chief de Mission (CdM) Kontingen Maluku pada PON XX/2021-Papua, Barnabas Orno optimis para pedayung akan menggondol medali emas.

Hal ini disampaikan Orno yang juga Wagub Maluku, saat menyambangi atlet dayung Maluku sekaligus memberikan semangat sebelum dan sesudah bersaing dengan sejumlah atlet dari provinsi lain.

"Sejak kemarin hingga hari ini kita masih berada di Teluk Youtefa. Kita memang datang dengan keterbatasan dan kekurangan tetapi itu bukan kesalahan siapa-siapa, tapi itu perjuangan kita semua. Mudah-mudahan atas perkenan Tuhan maha kuasa bisa memberkati perjuangan atlet-atlet kita berharap mendapat  medali emas," tandas Orno saat menyambangi para atlet dayung Maluku di  Teluk Youtefa, Kota Jayapura, Papua, Selasa (5/10/2021).

Orno mengatakan, dirinya datang dan melihat secara langsung atlet-atlet Maluku saat bertanding. Karena itu harus memberikan semangat karena ini membawa nama baik Maluku harga diri Maluku.

Tak hanya itu, ia mengaku dirinya akan bertolak ke Timika dan Merauke untuk dapat melihat langsung atlet-atlet yang bertanding disana.

"Saya sekarang ada di Jayapura tetapi besok 6 Oktober 2021 saya harus ke Merauke  kemudian ke Timika  untuk menyemangati para atlet kita di sana. Paling tidak memberikan dukungan semangat kepada mereka sehingga mereka tahu bahwa ada pemimpinnya bersama-sama," ungkapnya.

Karena itu, dari Tanah Papua, Orno meminta dukungan doa seluruh masyarakat Maluku kepada para atlet-atlet Maluku yang saat ini tengah berjuang membawa nama daerah.

Sebagaimana diketahui, para pedayung Maluku hingga Selasa (5/10/2021) telah memastik lolos di 6 nomor final. Final tersebut akan berlangsung Kamis (7/10/2021) – Jumat (8/10/2021).

Sementara masih ada 2 nomor lagi yang berpeluang ke final, namun harus melewati semifinal, Rabu (6/10/2021). (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!