152 Regu Ikut LGJI Youth Ambon Island 2023

AMBON, MalukuTerkini.com - Sebanyak 152 regu mengikuti Lomba Gerak Jalan Indah (LGJI) yang diselenggarakan oleh Komunitas Youth Ambon Island, Sabtu (21/10/2023).
Ratusan regu itu terdiri dari dari 84 regu kategori umum dan 68 regu kategori anak-anak. Start dimulai dari pelataran Makorem 151/Binaiya – Ambon selanjutnya para peserta menyusuri ruas jalan Diponogoro – Dokter .Soetomo – Dokter Tamaela – Dokter Siwabessy – Dokter Sitanala – Ot Pattimapau dan finish di Christianin Center.
Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena sata melepas para peserta mengatakan semangat yang ditujukan lewat patriotisme pemuda mesti menjadi landasan yang kokoh untuk terus membangun semangat kebersamaan khususnya di kalangan kaum pemuda dan pemudi untuk terus memperjuangkan kesuksesan bangsa.
"LGJI yang digelar hari ini adalah refleksi nyata dari peran pemuda untuk membangun bangsa dan negara. Sebab, ketika kita keluar dari pandemi Covid-19, pemerintah dan seluruh pihak terkait berupaya menghidupkan kembali kehidupan kita agar bisa berjalan dengan normal. Oleh karena itu, saya sangat bersyukur generasi muda di Kota Ambon terus melakukan kegiatan-kegiatan positif yang bertujuan untuk kembali menggerakan partisipasi masyarakat dalam seluruh aspek pembangunan di Kota ini," katanya.
Sementara itu, Perwakilan Youth Ambon Island, Tina Tamher mengaku, kegiatan ini merupakan gagasan dari pemuda Ambon serta dalam rangka menyongsong Hari Sumpah Pemuda, dan ini merupakan sebuah kegiatan refleksi yang dikemas secara kreatif dan unik dari pemuda.
"Kita menyadari estafet kepemimpinan bangsa ini adalah ditangan pemuda tinggal bagimana tugas kita untuk memberikan ruang gerak yang seluas-luasnya kepada pemuda dan milenial untuk berinovasi serta berkreasi sesuai pada zamannya serta pemuda harus berperan aktif dalam pembangunan daerah, karena kita tahu bahwa sudah banyak pemuda Maluku yang sudah mengharumkan nama Maluku baik di tingkat nasional maupun internasional," ungkapnya.
Sebagaimana diketahui, untuk kategori umum LGJI ini, juara 1 mendapat piala bergilir, piala tetap, medali dan bonus Rp 50 juta; juara 2: piala tetap, medali dan bonus Rp 25 juta; juara 3: piala tetap, medali dan bonus Rp 20 juta; juara harapan 1: piala tetap, medali dan bonus Rp 15 juta; juara harapan 2: piala tetap, medali dan bonus Rp 12,5 juta; dan juara harapan 3: piala tetap, medali dan bonus Rp 10 juta.
Sementara untuk kategori anak-anak, juara 1 mendapat piala bergilir, piala tetap, medali dan bonus Rp 5 juta; juara 2: piala tetap, medali dan bonus Rp 4 juta; juara 3: piala tetap, medali dan bonus Rp 3 juta; juara harapan 1: piala tetap, medali dan bonus Rp 1 juta; juara harapan 2: piala tetap, medali dan bonus Rp 1 juta; dan juara harapan 3: piala tetap, medali dan bonus Rp 1 juta. (MT-05)
Komentar