Sekilas Info

Inilah Pemenang Festival Bintang Vokalis Qasidah Gambus & Pop Religi Maluku 2023

AMBON, MalukuTerkini.com - Festival Bintang Vokalis Qasidah Gambus dan Pop Religi Provinsi Maluku tahun 2023, Selasa (31/10/2023) berakhir.

Penutupan dilakukan oleh Ketua DPW LASQI Nusantara Jaya Provinsi Maluku, Widya Pratiwi Murad di Gedung Islamic Center Ambon.

Penutupan juga dihadiri Sekda Maluku Sadali Ie, Kakanwil Kementrian Agama Maluku, Penjabat Wali Kota Ambon dan Penjabat Ketua TP-PKK Kota Ambon.

Ketua DPW LASQI Nusantara Jaya Provinsi Maluku, Widya Pratiwi Murad  mengaku para peserta dari kabupaten/kota telah menunjukan bakat dan kemampuannya serta meramaikan kegiatan Festival Bintang Vokalis Qasidah Gambus Dan Pop Religi Tingkat Provinsi Maluku tahun 2023.

"Saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih, kapada seluruh masyarakat kota ambon dan panitia, serta para peserta Festival Bintang Vokalis Qasidah Gambus Dan Pop Religi Tingkat Provinsi Maluku tahun 2023 ini, sehingga dapat berjalan dengan lancar dan sukses," ungkapnya.

Menurutnya, penyelenggaraan festival ini, merupakan kegiatan kompetisi, tentu ada yang mencapai prestasi terbaik dan ada pula yang belum mencapai prestasi yang diinginkan.

"Saya menyampaikan selamat atas prestasi yang diraih oleh para juara. dan kepada peserta yang belum berhasil agar terus mengasah kemampuan dengan berlatih. saya yakin para dewan juri telah melakukan tugasnya dengan baik dengan tetap mengedepankan nilai-nilai profesional," ungkapnya.

Ia berharap  hasil dari festival saat ini, akan diambil yang terbaik dari yang baik, dalam rangka menciptakan  generasi berprestasi menuju Maluku maju, sehingga dapat mengharumkan Provinsi Maluku Pada Festival Bintang Vokalis Qasidah Gambus Dan Pop Religi Tingkat Nasional di kota Tangerang - Provinsi Banten tahun 2023.

Ini Daftar Pemenang Festival Bintang Vokalis Qasidah Gambus dan Pop Religi Provinsi Maluku tahun 2023:

Juara I kategori vokalis anak-anak putra: Syaid HS Alaydrus (Kota Ambon).

Juara I kategori vokalis anak-anak putri: Jurni Katmas (Kabupaten Buru Selatan).

Juara I kategori vokalis remaja putra: Fauzan S Papalia (Kota Ambon).

Juara I kategori vokalis remaja putri: Juastrid Wanggsi (Kabupaten Seram Bagian Timur).

Juara I kategori vokalis dewasa putra: Abdul Rahman Kalderak (Kabupaten Buru Selatan).

Juara I kategori vokalis dewasa putri: Rasniati Kamala (Kabupaten Seram Bagian Timur).

Juara I kategori pop religi anak-anak putra: Fazrul Azwar Khan (Kabupaten Maluku Tengah).

Juara I kategori pop religi anak-anak putri: Kamelia (Kabupaten Maluku Tengah).

Juara I kategori pop religi remaja putra : Ikhsan (Kota Ambon).

Juara I kategori pop religi remaja putri: Siti Jainab (Kabupaten Buru).

Juara I kategori pop religi dewasa putra: Risman Ali Leurima (Kabupaten Buru).

Juara I kategori pop religi dewasa putri: Nurul F Toisuta (Kota Ambon).

Juara I kategori tarian samra: Kabupaten Maluku Tenggara.

(MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!