Dua Mahasiswa IAKN Ambon Peroleh Beasiswa dari Yayasan Wooyang & Dumpo Methodist Church

AMBON, MalukuTerkini.com - Dua mahasiswa berprestasi dari Program Studi Teologi, Fakultas Ilmu Sosial Keagamaan Kristen (FISK) Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Ambon memperoleh beasiswa dari Yayasan Wooyang dan Dumpo Methodist Church.
Penyerahan dilakukan dalam kegiatan apel pagi yang berlangsung di lapangan upacara Gedung Rektorat IAKN Ambon, Senin (14/4/2025).
Beasiswa tersebut diserahka oleh dosen asal Mokwon University – Korea Selatan Jay Kyung Sung yang saat ini mengajar di IAKN Ambon.
Beasiswa diserahkan kepada Rektor IAKN Ambon, Yance Z Rumahuru guna diteruskan kepada para mahasiswa penerima.
Kedua mahasiswa penerima yaitu Sandra J Latarissa dan Miryam Wewra. Keduanya berada di penghujung masa studi di Program Studi Teologi dan dikenal sebagai mahasiswa berprestasi.
Dalam sambutannya, Jay Kyung Sung berharap agar bantuan ini dapat memberikan manfaat serta menjadi motivasi bagi para mahasiswa untuk terus berjuang menyelesaikan pendidikan mereka dengan baik.
Sementara itu, Rektor IAKN Ambon, Yance Z Rumahuru mengapresiasi tinggi Yayasan Wooyang dan Dumpo Methodist Church atas kontribusi yang telah diberikan
Ia menjelaskan beasiswa ini bukan hanya berupa bantuan finansial, melainkan juga menjadi bentuk dukungan moral dan spiritual yang sangat berarti bagi para mahasiswa.
"Kami berharap kerja sama ini dapat terus berlanjut dan memberi dampak yang semakin luas bagi kemajuan pendidikan di IAKN Ambon," ungkap Rumahuru. (MT-06)
Komentar