Sekilas Info

Pergi Melaut, Warga MBD Ditemukan tak Bernyawa

AMBON, MalukuTerkini.com - Rekruhy Awingly Boy Haltere (43), warga Desa Oirata Timur, Kecamatan Pulau-pulau Terselatan, Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) ditemukan tak bernyawa saat pergi melaut.

Korban ditemukan Senin (20/12/2021) sekitar pukul 09.00 WIT, di pantai Jawalang.

Informasi dihimpun malukuterkini.com, terungkap sejak Minggu (19/12/2021) pukul 19.00 WIT, korban pergi melaut mencari ikan dengan menggunakan perahu di sekitar area pesisir pantai Jawalang Kecamatan  Pulau-pulau Terselatan Kabupaten MBD.

Pada saat bersamaan juga ada beberapa warga yang juga mencari ikan dengan menggunakan perahu di perairan tersebut tetapi jarak antara mereka agak berjauhan.

Selanjutnya Senin (20/12/2021)  sekitar pukul 02.00 WIT, salah satu warga Okto Raturomon yang sudah selesai memancing ikan hendak kembali ke pantai.

Saat perjalanan kembali ke pantai, ia menemukan satu buah perahu yang terapung di sekitar perairan tersebut dan namun tidak ada orang yang terlihat di atas sampan tersebut.

Merasa penasaran, ia kemudian mendekat dan ternyata sampan tersebut milik korban. Saat ia terus mendekat di sekitar sampan tersebut, Okto menemukan  1 buah senter milik korban dan 1 lembar papan panjang 30 cm yang di gunakan untuk duduk di perahu sudah tercebur ke laut.

Melihat hal  itu, Okto kemudian mencari korban di sekitar area tersebut namun tidak ditemukan sehingga Okto bergegas dengan menggunakan sampan untuk menyampaikan kejadian tersebut ke masyarakat yang sedang mencari ikan di perairan tersebut bahwa korban hilang dari atas sampan.

Barulah sekitar pukul 08.00 WIT, warga Desa Oirata Timur, turun  melakukan pencarian kedua terhadap korban  dengan menggunakan 2 speedboat.

Sekitar pukul 09.00 WIT, korban ditemukan warga Desa Oirata Timur di Pantai Jawalang  sementara terapung dalam keadaan tidak bernyawa. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!